Bamsoet Puji Kunjungan Jokowi ke Rusia dan Ukraina di Sidang Tahunan MPR

Ariedwi Satrio
Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) berpidato di sidang tahunan MPR/DPR/DPD 2022. (Foto ist).

JAKARTA, iNews.id - Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) memuji sifat kenegarawanan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang ikut berupaya mendamaikan konflik antara Rusia dengan Ukraina. Bamsoet mengapresiasi kunjungan Jokowi ke Ukraina dan Rusia dalam misi perdamaian.

"Misi perdamaian Presiden, dengan mengunjungi Ukraina dan Rusia beberapa waktu yang lalu, patut kita berikan apresiasi yang setinggi-tingginya," kata Bamsoet saat pidato dalam sidang sidang tahunan MPR RI di Gedung Nusantara, Komplek Parlemen, Jakarta, Selasa (16/8/2022).

Menurut Bamsoet, misi perdamaian Jokowi untuk Rusia dan Ukraina sejalan dengan dasar pembentukan Indonesia yakni, ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan keadilan sosial. Sebab, ditegaskan Bamsoet, tidak ada keuntungan dalam sebuah peperangan.

"Perang dengan alasan apa pun, selalu membawa petaka, kehancuran, dan kesengsaraan. Menghancurkan peradaban, yang telah dibangun berabad-abad lamanya. Membawa krisis kemanusiaan, krisis ekonomi, krisis pangan, dan krisis energi," ungkap Bamsoet.

Mantan Ketua DPR RI tersebut menambahkan, perang Rusia-Ukraina berdampak pada bertambah tingginya angka pengungsi di dunia. Berdasarkan data Badan Pengungsi PBB, UNHCR, dalam kurun waktu kurang dari dua bulan sejak pasukan Rusia mulai perang di Ukraina, sebanyak 5 juta warga Ukraina telah meninggalkan negaranya.

"Warga Ukraina kini merupakan kelompok pengungsi kedua terbesar di dunia, setelah pengungsi Suriah yang jumlahnya mencapai 6,8 juta," katanya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
18 hari lalu

Soeharto Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Muzani: Sudah Clear dari Sisi MPR

Internasional
18 hari lalu

AS Jatuhkan Sanksi ke Rusia, Perang Ukraina Makin Jauh dari Akhir

Internasional
20 hari lalu

Nah, Trump Bilang Tak Ingin Buang-Buang Waktu Bertemu Putin

Internasional
1 bulan lalu

Waduh, Menlu Ukraina Serukan Deklarasi Perang Rusia Vs NATO

Internasional
2 bulan lalu

Waduh, Trump Beri Lampu Hijau kepada Ukraina Serang Rusia Lebih Dalam

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal