Belum Pernah Terungkap, Ini Kesaksian Ajudan Prabowo

riana rizkia
Ajudan pribadi, Rizky Irmansyah bersama Prabowo Subianto. (Foto Instagram).

JAKARTA, iNews.id - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto genap berusia 71 tahun, Senin (17/10/2022). Di hari jadinya itu, Prabowo banjir ucapan selamat dan untaian doa terbaik dari orang-orang terdekat dan yang mengenalnya.

Ajudan pribadi Prabowo Subianto, Rizky Irmansyah secara khusus menulis ucapan selamat ulang tahun sekaligus kesaksian pribadi. Ia menuliskan Prabowo sebagai sang petarung.

Rizky mengatakan, sewindu sudah dirinya telah mengalami dan berhadapan langsung dengan kisah perjalanan serta sebuah pengabdian sang petarung.

"Aku sebagai saksi, bahwa cahaya dan warna sang petarung benar nyata adanya, tak berubah saat gelap maupun terang," tulisnya di Instagram @rizky_irmansyah.

Ia melanjutkan, yang baik akan terus tumbuh, yang tak baik akan tertanam terus hingga ke dasar alam. “Di ujungnya, alam yang menjadi saksi bahwa kebaikan akan bersinar abadi, selamanya.”

Rizky menuliskan bahwa jiwa Prabowo adalah penggerak untuk senantiasa menerangi serta memberi warna kepada seluruh yang hidup yang terpelihara dan tercipta oleh Tuhan.

"Selamat ulang tahun sang petarung, Bapak Letjen TNI (Purn) Prabowo Subianto Djojohadikusumo. Doa kami, setia bersama Bapak dan Merah Putih," tegas Rizky.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
5 jam lalu

Alasan Prabowo Utus Gibran untuk Wakili Dirinya di KTT G20 Afrika Selatan 

Nasional
8 jam lalu

Seskab Teddy Ungkap Alasan Presiden Prabowo Tak Hadir di KTT G20 Afrika Selatan

Nasional
12 jam lalu

Ditugaskan Prabowo, Gibran bakal Pidato di KTT G20 Afrika Selatan

Nasional
23 jam lalu

Mentan Amran Lapor Prabowo, 31 Desember Indonesia Swasembada Pangan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal