BMKG Ingatkan Masyarakat Waspada Gelombang Tinggi 7-8 Februari

Antara
Ilustrasi gelombang tinggi. (Foto: Antara/Ilustrasi)

JAKARTA, iNews.id - Badan Meteorologi Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan gelombang tinggi hingga 6 meter berpotensi terjadi di sejumlah perairan Indonesia pada 7-8 Februari 2023. Masyarakat diimbau waspada.

Kepala Pusat Meteorologi Maritim BMKG Eko Prasetyo memaparkan pola angin di wilayah Indonesia bagian utara dominan bergerak dari timur laut-timur dengan kecepatan angin berkisar 5-20 knot, sedangkan di wilayah Indonesia bagian selatan dominan bergerak dari barat-barat laut dengan kecepatan angin berkisar 5-30 knot.

"Kecepatan angin tertinggi, lanjut dia, terpantau di perairan selatan Jawa Timur, perairan selatan Bali-Lombok-P. Sumbawa serta P. Sumba," katanya, Senin (6/2/2023).

Kondisi itu, menyebabkan terjadinya peluang peningkatan gelombang setinggi 1,25-2,5 meter di perairan utara Sabang, perairan barat Aceh-P. Simeulue-Kep. Nias, perairan timur Kep. Mentawai, Samudra Hindia Barat Aceh-Kep. Nias, Laut Natuna Utara, perairan Kep. Anambas-Kep. Natuna, Laut Natuna, perairan timur Kep. Bintan, Laut Jawa bagian timur, Selat Makassar bagian selatan, perairan Kep. Sabalana-Kep. Selayar.

Kondisi serupa juga berpotensi terjadi di Laut Bali-Laut Sumbawa, Selat Sumba bagian timur, Selat Sape bagian selatan, perairan utara Flores, Laut Flores, Laut Sawu bagian selatan, perairan P. Sawu-Kupang-P. Rotte, Laut Sulawesi bagian timur, perairan Kep. Sangihe-Kep. Talaud,

Lalu, di perairan Kep. Sitaro, perairan Bitung, Laut Maluku, perairan utara Kep. Sula, Laut Banda bagian timur, perairan Kep. Babar-Tanimbar, perairan Kep. Kai-Kep. Aru, perairan Kaimana-Amamapare, Laut Arafuru bagian barat, perairan Halmahera, Laut Halmahera, perairan utara Papua Barat-Papua, Samudra Pasifik Utara Halmahera-Papua.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
19 hari lalu

Hary Tanoesoedibjo: Pemimpin Berintegritas Mampu Beri Kebijakan Berkualitas Buat Masyarakat Naik Kelas

Megapolitan
25 hari lalu

Bendungan Katulampa Siaga 3, Ini 41 Titik Waspada Banjir di Jakarta

Nasional
29 hari lalu

Survei LSI Denny JA: 74,8 Persen Masyarakat Puas dengan Kinerja Presiden Prabowo

Nasional
1 bulan lalu

Survei Poltracking Setahun Prabowo-Gibran: 78,1 Persen Masyarakat Puas terhadap Kinerja Pemerintah

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal