Catat! Ini Jadwal UTBK SBMPTN 2022 Resmi Setelah Perubahan

Puti Aini Yasmin
Ilustrasi UTBK SBMPTN

JAKARTA, iNews.id - LTMPT melakukan beberapa perubahan jadwal UTBK SBMPTN 2022. Agar tidak salah jadwal, peserta ujian wajib simak informasi berikut.

Informasi tersebut disampaikan dari unggahan di Instagram berupa surat edaran tentang Penyesuaian Waktu Pelaksana dan Jadwal UTBK-SBMPTN 2022. Dijelaskan perubahan waktu hanya berlaku untuk kelompok ujian di wilayah Waktu Indonesia Bagian Barat (WIB).

Adadpun, perubahan yang dimaksud adalah mundurnya jam pelaksana dari yang sebelumnya 12.30 WIB sampai 16.15 WIB menjadi 13.00 WIB sampai 16.45 WIB untuk kelompok ujian Saintek dan Campuran dengan jadwal Senin sampai Kamis, Sabtu dan Minggu. 

Selain itu, untuk kelompok ujian Saintek dan Soshum pada hari Jumat dan sesi siang di daerah-daerah termauk WIB ada perubahan waktu, sebagai berikut

  • -Daerah Jawa semula pukul 12.30 sampai 16.15 WIB menjadi 13.15 sampai 17.00 WIB
  • -Daerah di luar Jawa semula pukul 12.30 sampai 16.15 WIB menjadi 13.45 sampai 17.30 WIB.

Sementara itu, berikut jadwal UTBK SBMPTN 2022 lengkap setelah perubahan

1. Hari Senin sampai Kamis serta Sabtu dan Minggu 

  • -Sesi pagi tidak ada perubahan baik di wilayah WIB, WITA dan WIT
  • -Sesi siang ada perubahan hanya pada wilayah WIB dimulai dari pukul 13.00 sampai 16.45

2. Hari Jumat di Wilayah WIB

  • -Sesi pagi tidak ada perubahan jadwal
  • -Sesi siang ada perubahan dimulai dari pukul 13.15 sampai 17.00 WIB

3. Hari Jumat selain di wilayah Jawa

  • -Sesi pagi tidak ada perubahan jadwal
  • -Sesi siang ada perubahan jadwal menjadi 13.45 hingga 17.30 WIB

Jangan lupa jadwal UTBK SBMPTN 2022 di atas ya!

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
8 hari lalu

Jadwal Pencairan BSU BPJS Ketenagakerjaan Rp600.000 di November 2025 dan Cara Ambilnya

Nasional
13 hari lalu

Dibuka Hari Ini! Begini Cara Daftar Program Magang Batch II dan Jadwal Lengkapnya

Bisnis
2 bulan lalu

United Tractors Siap Tebar Dividen Interim, Ini Bocorannya

Buletin
2 bulan lalu

Jadwal Mengajar Dikurangi, Guru Honorer di Madina Mengamuk

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal