Cegah Covid-19, ATVSI Salurkan Bantuan APD kepada Jurnalis

Felldy Aslya Utama
Ketua Umum ATVSI Syafril Nasution. (Foto: iNews.id).

JAKARTA, iNews.id – Asosiasi Televisi Swasta Indonesia (ATVSI) mengambil langkah-langkah untuk merespons pandemi virus corona atau Covid-19 yang saat ini terus meningkat di dunia termasuk Indonesia. ATVSI menyosialisasikan pesan-pesan pemerintah maupun Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 melalui media televisi

Beberapa pesan penting tersebut di antaranya menjaga kebersihan, mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer, hingga menghimbau masyarakat untuk menerapkan social distancing menjadi salah satu pesan penting yang digaungkan oleh anggota ATVSI melalui iklan layanan masyarakat dan melalui beberapa program baik berita maupun nonberita.

Selain itu, ATVSI yang beranggotakan 10 televisi swasta nasional di Indonesia (RCTI, SCTV, Indosiar, ANTV, Metro TV, TRANS TV, TRANS7, GTV, TV One) juga memberikan perhatian terhadap para jurnalis yang sampai saat ini terus bertugas di lapangan menyampaikan informasi terkini kepada masyarakat. ATVSI memandang mereka perlu dibekali alat perlindungan diri (APD) yang memadai.

“Sebagai bentuk perhatian ATVSI kepada rekan-rekan jurnalis pada hari Kamis, 26 Maret 2020, bertempat di Hall Dewan Pers, kami telah menyalurkan bantuan melalui perwakilan rekan-rekan Jurnalis berupa APD seperti handsanitizer, masker dan sarung tangan, diharapkan bantuan ini dapat bermanfaat untuk melindungi diri sekaligus mengantisipasi terus menyebarnya Virus Covid-19 “ kata Ketua Umum ATVSI Syafril Nasution.

Syafril menuturkan, bantuan tersebut tidak hanya berhenti sampai di situ. ATVSI akan terus memantau perkembangan yang terjadi dan berupaya memberikan kontribusi untuk membantu pemerintah dan masyarakat dalam menghadapi bencana yang sedang terjadi.

“Selain informasi dan edukasi, penggalangan donasi juga dilakukan oleh anggota ATVSI untuk membantu mengatasi kebutuhan terkait penanganan Covid-19. Semoga dengan dukungan dan kolaborasi berbagai pihak kita dapat menghadapi permasalahan ini lebih cepat dan Indonesia bisa segera terbebas dari virus Covid-19” kata Syafril.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Health
1 hari lalu

Apa Benar Alat Tes TBC INDIGEN dari PCR Covid-19? Ini Faktanya!

Mobil
3 hari lalu

Pemerintah Siapkan Insentif Otomotif, Skema Mirip saat Covid-19

Nasional
4 hari lalu

Menkeu Purbaya: Ekonomi Melambat, Jurnalis juga Berdosa

Nasional
4 hari lalu

Purbaya Singgung Jurnalis Kurang Galak: Saya Lihat Mingkem Semua

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal