Danantara Ungkap Praktik Kanibalisme di Perusahaan BUMN, Seperti Apa?

Iqbal Dwi Purnama
Danantara ungkap praktik kanibalisme di perusahaan BUMN. (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Managing Director Non-Financial Holding Operasional Danantara, Febriany Eddy mengungkapkan praktik kanibalisme di BUMN. Menurutnya, hal ini menjadi salah satu penyebab perusahaan pelat merah sakit-sakitan.

Febriany menjelaskan bahwa selama ini para perusahaan negara saling berkompetisi dalam tender proyek-proyek infrastruktur. Bahkan, mereka kerap menurunkan harga hingga menggerus margin demi mendapatkan sebuah pekerjaan.

"Banyak bisnis BUMN ini yang saling kanibal, contoh BUMN karya, 7 karya itu kalau tender, tujuh-tujuhnya berkompetisi, turunin harga, sampai tidak ada margin lagi juga tetap di turunin, yang penting dapat kerjaan. Hal seperti itu sangat tidak sehat, tidak sehat, make sense, kita saling bunuh di dalam," kata Febriany dalam media briefing dikutip Senin (17/11/2025).

Ia pun menyoroti kondisi yang dialami BUMN Karya terjadi karena kurang matangnya perencanaan. Lalu, ada banyaknya penyedia jasa konstruksi, terlebih dari BUMN, hingga pasarnya menjadi semakin sempit.
Untuk itu, ia menilai penting adanya melakukan perencanaan pembangunan. Dengan begitu, Keuangan perusahaan pun bisa sehat dan tak berdarah-darah.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
18 jam lalu

Prabowo Tegur Direksi BUMN: Tak Sanggup Mengabdi, Berhenti Saja

Nasional
1 hari lalu

Prabowo Semprot Direksi BUMN Minta Bonus saat Rugi: Gak Tahu Malu, Dablek

Bisnis
1 hari lalu

Didukung BRI, Danantara Serah Terimakan Huntara ke Warga Terdampak Bencana di Aceh Tamiang

Nasional
2 hari lalu

Hotel untuk Kampung Haji RI Belum Bisa Digunakan Tahun Ini, Begini Alasannya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal