Debat Capres, Ganjar Pranowo Ingin Wujudkan Pemerataan Akses Internet di Seluruh Indonesia

Binti Mufarida
Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo saat debat capres 2024 pertama di Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Selasa (12/12/2023). (Foto: MPI/Arif Julianto)

JAKARTA, iNews.id - Calon Presiden (Capres) yang diusung Partai Perindo, Ganjar Pranowo, menegaskan keinginannya untuk mewujudkan pemerataan akses internet di seluruh Indonesia. Saat ini akses internet cepat masih terfokus di Jawa, khususnya untuk mendukung belajar siswa. 

Ganjar mendapatkan masukan dari masyarakat terkait akses internet yang susah saat kampanye di Nusa Tenggara Timur (NTT). Di sana, para anak muda mempertanyakan akses internet yang sulit padahal mereka membutuhkannya untuk belajar.

"Saya berjalan ke NTT, kami ketemu dengan masyarakat yang ada di sana. Pak Ganjar, kenapa kami anak muda tidak mudah mendapatkan akses pekerjaan padahal itulah hak kami. Kenapa? Kemudian kami mendapatkan kesulitan untuk akses internet padahal kami butuh belajar tidak sama dengan yang di Jawa,” kata Ganjar saat penyampaian visi-misi pada Debat Pilpres pertama di Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Senin (12/12/2023). 

Hal inilah yang membuat Ganjar Pranowo ingin agar akses internet merata seperti di Jawa. Dia ingin anak-anak di NTT bisa mendapatkan internet gratis.

"Catatan inilah yang mendorong pikiran kami internet gratis untuk para siswa yang sedang bersekolah agar mereka punya kesamaan dengan kita semua yang ada di Jawa ini," katanya. 

Dalam debat capres perdana itu, Ganjar yang didampingi Calon Wakil Presiden (Cawapres) Mahfud MD kompak mengenakan kemeja putih lengan panjang. Ganjar Pranowo malam ini mengenakan kemeja putih lengan panjang dengan tulisan SAT-SET dan logo 3 jari. Sementara Mahfud MD memakai kemeja putih lengan panjang dengan tulisan TAS-TES dan logo timbangan hukum.

Kemeja lengan putih menegaskan duet Ganjar-Mahfud akan bekerja super keras melanjutkan pencapaian Presiden Jokowi. Keduanya juga tampak mengenakan celana panjang berwarna hitam. Uniknya, Ganjar-Mahfud mengenakan sepatu buatan anak bangsa yakni “Pijak Bumi”.

Editor : Maria Christina
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Tokoh Banten TB Sangadiah Wafat, Partai Perindo: Sosok Ulama dan Pendekar Pemersatu

Nasional
3 hari lalu

Daftar 10 Anggota Komisi Percepatan Reformasi Polri, Jimly Asshiddiqie Jadi Ketua  

Nasional
3 hari lalu

Prabowo bakal Lantik Komite Reformasi Polri, Mahfud MD hingga Yusril Tiba di Istana

Nasional
5 hari lalu

Rakernas Partai Perindo Tegaskan Dukungan terhadap Pemerintahan Prabowo Subianto Lewat Eka Dasa Asasta untuk Asta Cita

Nasional
6 hari lalu

Sekjen Partai Perindo Ferry Kurnia Tegaskan Semangat Energi Baru Indonesia di Rakernas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal