Debat Capres, Sandi Sebut Lebih Banyak Porsi Diberikan ke Prabowo

Felldy Aslya Utama
Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno (tengah). (Foto: iNews.id/Felldy Utama).

JAKARTA, iNews.id - Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno mengaku terus mendalami topik yang akan menjadi pembahasan dalam debat perdana Pilpres 2019. Pendalaman materi dilakukan bersama dengan capres Prabowo Subianto.

"Beberapa hari ke depan kami akan ada beberapa sesi dengan tim materi dan kami akan mendalami masing-masing topik mulai dari hukum, HAM, terorisme, dari segi korupsi juga," kata Sandi di Seknas Prabowo-Sandi, Jalan HOS Cokroaminoto, Rabu (9/1/2019).

Mantan wakil Gubernur DKI Jakarta itu mengaku dalam pendalaman materi ini, pembagian pembobotan akan lebih banyak difokuskan kepada Prabowo sebagai calon presiden. Dia memperkirakan 2/3 untuk Prabowo.

"Karena masyarakat ingin mendengar langsung dari pak Prabowo, langsung dari paslon, apa saja yang jadi pemikiran dan gagasan yang jelas (akan) terlihat perbedaannya, diferensiasinya," ujarnya.

Terlebih, kata Sandi, tak ada element of surprise pada debat perdana pilpres nanti. Masyarakat lebih menginginkan satu pendalaman terhadap pemikiran yang ditawarkan oleh pasangan calon.

"Kemungkinan yang akan kami tanyakan itu (yang) sudah banyak didiskusikan. Mengenai apakah ada topik-topik yang disandingkan dengan contoh real, di lapangan, itu juga mungkin akan dibawa untuk mengangkat relevansi diskusi kita. Karena diskusi kita harusnya otentik, relevan, dan mampu menghadirkan solusi, itu harapan kami," ucap mantan wakil gubernur DKI Jakarta ini.

 

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
56 menit lalu

10 Tokoh Jadi Pahlawan Nasional, Fadli Zon: Jasa-Jasa Mereka Jelas

Nasional
12 jam lalu

PKS Gelar Rakernas, Susun Masukan Konstruktif untuk Pemerintahan Prabowo

Nasional
13 jam lalu

Prabowo Terima 2 Tokoh Buruh Dunia di Istana, Bahas Apa?

Nasional
14 jam lalu

Marsinah Jadi Pahlawan Nasional, KSPSI Puji Komitmen Prabowo

Nasional
15 jam lalu

Arif Satria Segera Mundur dari Rektor IPB usai Dilantik Jadi Kepala BRIN

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal