Ganjar Akan Berjuang Bersama Ahok untuk Perkuat Indonesia Semakin Lebih Baik

Danandaya Arya Putra
Capres Ganjar Pranowo sangat respect dengan keputusan Ahok mundur dari Komut Pertamina. (Foto: iNews.id).

JAKARTA, iNews.id - Calon Presiden (Capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo mengaku akan berjuang bersama Basuki Tjahaja Purnama atau yang biasa disapa Ahok agar Indonesia semakin lebih baik. Dia juga sudah kampanye bersama Ahok dalam Konser Salam Metal di Stadion Gelora Bung Karno kemarin.

"Kita berdua bersepakat, kita akan jalan bersama saling memperkuat agar Indonesia semakin lebih baik," kata Ganjar lewat tayangan video, dalam acara deklarasi Ahokers bersama Ganjar di Rumah Aspirasi Ganjar-Mahfud, Minggu (4/2/2023).

Dia juga menghargai keputusan Ahok mundur dari posisi Komisaris Utama (Komut) PT. Pertamina (Persero). Ahok adalah sahabatnya sejak lama sejak duduk di kursi DPR RI.

Mantan Gubernur Jawa Tengah ini juga mengucapkan terima kasih atas sikap Ahokers yang telah menyatakan sikap mendukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Pilpres 2024.

"Saya jadi gubernur, dia (Ahok) juga jadi gubernur. Sekarang saya menjadi capres dan dia pilih keluar sebagai komisaris, saya respect betul dengan sikap yang beliau berikan," kata Ganjar.

Dia juga berharap Ahokers mempunyai sikap yang sama seperti Ahok yang penuh rasa keberanian dalam hal memperjuangkan kebenaran. 

"Tentu para Ahokers, Pak Ahok itu punya jiwa militansi luar biasa dia punya integritas yang hebat yang ketiga dia punya keberanian maka kita juga harus berani. Salam untuk semuanya semangat terus," katanya.
 

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
5 jam lalu

Ganjar Bocorkan Agenda Rakernas PDIP di Ancol, Apa Saja?

Nasional
6 jam lalu

Ganjar Ungkap Sikap Tegas PDIP, Kepala Daerah Harus Dipilih Langsung oleh Rakyat

Seleb
15 hari lalu

Doa di Balik Nama Anak Ketiga Ahok dan Puput Nastiti Devi, Regina Welasih Purnama

Seleb
15 hari lalu

Selamat! Anak Ketiga Ahok dan Puput Nastiti Devi Lahir Sehat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal