Ganjar Siap Terima Kritik, Sediakan Pengaduan Lewat Government Super Apps

Feldy Utama
Ganjar Pranowo menegaskan komitmennya untuk menerima kritik apabila menjadi presiden (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo menegaskan komitmennya untuk menerima kritik apabila menjadi presiden periode 2024-2029. Ganjar juga berkomitmen menyediakan ruang kemudahan bagi seluruh masyarakat Indonesia melalui berbagai pelayanan publik. Untuk layanan daring atau online, Ganjar akan menginisiasi aplikasi.

“Pemerintah harus menerima seluruh masukan dan kritikan, inilah yang akan kita angkat menjadi Government Super Aps,” kata Ganjar, dalam debat pertama capres di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (12/12/2023).

Ganjar punya pengalaman membidani aplikasi LaporGub saat menjabat Gubernur Jawa Tengah (Jateng) dua periode. Dalam aplikasi itu masyarakat bisa membuat semua pengaduan dengan teks dan dilengkapi media pendukung.

“Dari sisi aparaturnya mesti ada kontrol publik, maka kalau saya membuat pengalaman kami membuat LaporGub sebagai satu ruang komplen publik yang pemerintahan enggak boleh baperan,” kata Ganjar.

Ganjar bersama pasangannya, Mahfud MD, akan memastikan layanan ini berjalan untuk seluruh masyarakat Indonesia, khususnya bagi perempuan, lansia, dan masyarakat rentan lain guna menciptakan keadilan bagi semua.

“Sehingga ketika itu tidak berjalan, pemerintah tertinggilah yang harus kemudian mengambil alih itu, sehingga pelayanan bisa jauh lebih baik sehingga kelompok-kelompok ini harus mendapatkan afirmasi,” tutur dia.

Tema debat capres meliputi pemerintahan, hukum, hak asasi manusia (HAM), pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Forum Purnawirawan TNI Temui Mahfud MD, Bahas Pemakzulan Gibran

Nasional
8 hari lalu

Mahfud MD soal Dugaan Markup Proyek Whoosh: Harusnya KPK Selidiki, Bukan Minta Laporan

Nasional
8 hari lalu

KPK Minta Buat Laporan terkait Dugaan Markup Proyek Whoosh, Mahfud MD: Nggak Masuk Akal

Nasional
8 hari lalu

KPK Minta Mahfud MD Buat Laporan soal Dugaan Markup Proyek Whoosh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal