JAKARTA, iNews.id - Mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) AM Hendropriyono menjenguk Menpan RB Tjahjo Kumolo, Selasa (28/6/2022). Tjahjo saat ini tengah menjalani perawatan intensif di RS Abdi Waluyo Menteng, Jakarta Pusat.
Hal itu terungkap dari unggahan Instagram akun pribadi Hendpro @amhendropriyono. Kedatangan tokoh intelijen Indonesia itu disambut langsung oleh istri Tjahjo, Erni.
"Besuk Bapak Tjahjo Kumolo Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Men PAN-RB) yang sedang menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Jakarta, siang tadi, Selasa tanggal 28 Juni 2022. Di rumah sakit tersebut saya disambut oleh istri beliau, Ibu Erni Tjahjo Kumolo," tulis Hendro.
Hendro pun mendoakan kondisi kesehatan Tjahjo agar segera membaik. Dengan begitu, dia berharap Tjahjo dapat kembali menjalankan tugas-tugas kenegaraan.
"Semoga Bapak Tjahjo Kumolo lekas sehat dan dapat menjalankan tugas-tugas negara kembali. Aamiin," katanya.
Sementara ini, posisi Tjahjo sebagai Menpan RB digantikan Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan Mahfud MD.