HT Terjunkan Kader Perindo dan Bantuan untuk Korban Banjir di Sentani

Felldy Aslya Utama
Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo. (Foto: Istimewa).

JAKARTA, iNews.id - Partai Perindo menyampaikan belasungkawa kepada korban banjir bandang di Sentani, Jayapura. Dampak bencana alam itu, korban meninggal dunia terus bertambah.  

Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo (HT) mengatakan, siap mengerahkan seluruh kader untuk membantu korban banjir. Partai Perindo berharap pemerintah berupaya maksimal mengatasi korban banjir.

"Seluruh kader Perindo di sana akan terjun untuk membantu saudara-saudara yang terkena musibah," HT di Jakarta, Minggu (17/3/2019).

Dia juga mengajak seluruh masyarakat bersama-sama membantu para korban. Meringankan beban korban dan memenuhi kebutuhan mendesak mereka. "Partai Perindo mengucapkan belasungkawa kepada korban dari banjir bandang di Sentani, Jayapura," ucapnya.

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat jumlah pengungsi mencapai 4.150 orang dan berasal dari sembilan kelurahan. Ribuan pengungsi itu terdistribusi di enam titik lokasi.

Saat ini mereka perlu mendapatkan bantuan mendesak. Makanan siap saji, selimut, air bersih, obat-obatan, pakaian, terpal, peralatan masak dan alat berat.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Hari Pahlawan, Sekjen Partai Perindo: Koruptor dan Ambisi Elite Bentuk Penjajah Pembangunan Modern

Nasional
4 hari lalu

Tokoh Banten TB Sangadiah Wafat, Partai Perindo: Sosok Ulama dan Pendekar Pemersatu

Nasional
7 hari lalu

Rakernas Partai Perindo Tegaskan Dukungan terhadap Pemerintahan Prabowo Subianto Lewat Eka Dasa Asasta untuk Asta Cita

Nasional
7 hari lalu

Sekjen Partai Perindo Ferry Kurnia Tegaskan Semangat Energi Baru Indonesia di Rakernas

Nasional
7 hari lalu

Partai Perindo Deklarasikan Energi Baru Indonesia, Cara Berpolitik yang Baru

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal