JAKARTA, iNews.id - Ide kostum 17 Agustus 2023 bisa menjadi inspirasi untuk menyemarakkan hari kemerdekaan, khususnya perlombaan yang rutin diselenggarakan setiap tahun.
Berbagai kegiatan untuk menyambut dan memeriahkan hari kemerdekaan selalu diadakan masyarakat Indonesia. Selain upacara bendera, peringatan hari kemerdekaan selalu diisi dengan lomba-lomba hingga karnaval kostum.
Berikut adalah beberapa ide kostum yang bisa Anda pertimbangkan untuk mengenakan pada perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus mendatang, dikutip berbagai sumber, Selasa (15/8/2023).
Ide kostum ini tidak hanya sebagai bentuk penghormatan untuk jasa-jasa pahlawan, tetapi juga mengingatkan kita akan perjuangan mereka dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
Cara terbaik untuk merayakan keberagaman budaya yang ada di Tanah Air adalah dengan memakai pakaian adat daerah Anda atau daerah lain di Indonesia.
Anda juga dapat memakai kostum yang terinspirasi dari superhero Indonesia, seperti Gatotkaca atau Gundala yang populer di Tanah Air.
Indonesia memiliki banyak cerita dan karakter unik dalam seni tradisional wayang. Coba kenakan kostum sebagai tokoh-tokoh terkenal seperti Gatotkaca, Arjuna, atau Semar.
Setiap daerah di Indonesia memiliki hewan-hewan khusus yang habitat aslinya berasal dari sana. Misalnya, burung Cendrawasih asli dari Papua atau Orang Utan yang asli dari Kalimantan. Kostum bertema hewan ini bisa menjadi salah satu pilihan.
Kostum tari topeng, kostum tari Jaipong, kostum tari Saman, tari Bali, kostum tari Tor-tor, dan gaya lainnya adalah contohnya.
Anda bisa mengenakan kostum dari berbagai motif batik Nusantara untuk merayakan keanekaragaman budaya Indonesia. Ini bisa berupa kebaya, kemeja, atau jaket batik.
Memakai kostum tema olahraga juga unik dan kreatif. Peserta bisa menggunakan atribut olahraga seperti baju sepak bola, basket, bulu tangkis, dan lain-lain.