Jelang Natal dan Tahun Baru, Lansia Diimbau Segera Vaksin Booster Kedua

Binti Mufarida
Ilustrasi vaksin. (Foto: Ilustrasi/Ist)

JAKARTA, iNews.id - Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin mengimbau warga lanjut usia (lansia) segera vaksin kedua booster Covid-19. Perayaan Natal dan Tahun  Baru diprediksi banyak menimbulkan kerumunan. 

“Oleh karena itu pertama itu mengenai masalah vaksinasi yang terus kita, kita terus dorong bahkan juga booster kedua. Kemudian prokes masih tetap,” kata Wapres, Sabtu (3/12/2022). 

Selain itu, Wapres memastikan level pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) belum dinaikkan menjelang libur perayaan Natal dan Tahun Baru 2023.

“Belum dulu, belum. Kita lihat dulu ya, masih level nya masih level 1, belum ada yang dinaikkan, dipertahankan (level 1),” ujarnya. 

Hal ini, kata Wapres, berdasarkan laporan dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) puncak varian baru XBB yang merupakan sub varian Omicron saat ini sudah terlewati.

Bahkan, kata Wapres, saat ini tren kasus Covid-19 sudah mulai mengalami penurunan. “Menurut Kementerian Kesehatan, tertinggi atau puncak dari varian baru itu di bulan November ya. Dan dari bulan November itu sekarang posisinya (kasus) menurun itu dari Kementerian Kesehatan,” katanya.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
19 hari lalu

Menkes Pastikan Super Flu Tak Mematikan seperti Covid-19: Gak Usah Khawatir

Internasional
20 hari lalu

Kebakaran Bar di Swiss saat Pesta Tahun Baru Tewaskan 47 Orang, Banyak Korban Turis Asing

Internasional
20 hari lalu

Pesan Tahun Baru, Zelensky Tegaskan Tak Akan Menyerah Lawan Rusia

Muslim
20 hari lalu

Teks Khutbah Jumat Tahun Baru 2026 Edisi 2 Januari: Perbaiki Diri Raih Rida Ilahi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal