Jenazah Ibunda Jokowi Tiba di Rumah Duka, Tetangga Diimbau Mendoakan dari Rumah Masing-Masing

Rizki Maulana
Ibunda Presiden Jokowi, Sudjiatmi Notomiharjo. (Foto: Antara)

SOLO, iNews.id - Jenazah ibunda Presiden Joko Widodo, Sudjiatmi Notomiharjo telah tiba di rumah duka di Jalan Pleret Raya Nomor 9A, Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa tengah, Rabu (25/3/2020) sekitar pukul 18.41 WIB. Almarhum diketahui wafat di RST Slamet Riyadi, Solo pukul 16.45 WIB.

Menurut warga sekitar suasana di lingkungan rumah duka dipenuhi oleh masyarakat. Warga bernama Rudi mengaku rumah duka dijaga oleh pasukan pengamanan presiden (paspampres) yang menandakan kehadiran Presiden Jokowi.

Rudi menjelaskan warga diimbau oleh paspampres untuk tidak berkerumun dan mendatangi rumah duka sebagai penerapan social distancing sesuai imbauan pemerintah. Warga diminta untuk mendoakan almarhum dari rumah masing-masing.

"Tetangga tidak boleh mendekat, diimbau mendoakan dari rumah masing-masing oleh paspampres," kata Rudi dalam wawancara bersama iNewsTV.

Warga mengaku berdatangan untuk mengurus takziah. Karena ada imbauan tersebut, hanya perwakilan warga yaitu ketua RT dan ketua RW setempat yang diizinkan masuk.

"Suasana rumah sangat ramai sekali. Pak RT dan Pak RW saja yang boleh masuk," katanya.

Warga menjelaskan sudah ada sejumlah pejabat yang mendatangi rumah duka. Antara lain Wakil Wali Kota Solo, Achmad Purnomo.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
5 bulan lalu

Ahli Sebut Jokowi Harus Dihadirkan dalam Sidang, Tom Lembong: Sangat Menarik

Nasional
5 bulan lalu

Komentar Mengejutkan Tom Lembong usai Jokowi Disebut Harus Hadir dalam Sidang Kasusnya

Nasional
5 bulan lalu

Kondisi Terkini Jokowi usai Perubahan Kulit akibat Alergi

Nasional
5 bulan lalu

Heboh Kader PSI Sebut Jokowi Penuhi Syarat jadi Nabi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal