Jenderal Dudung Bahas Persiapan Liga Santri Piala KSAD, Direncanakan Mulai Juni 2022

Erfan Ma'ruf
Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman memimpin rapat lanjutan persiapan Liga Santri tahun 2022. Rapat ini membahas rencana teknis seluruh penyelenggaraan liga. (Foto: Istimewa) 

JAKARTA, iNews.id - Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dudung Abdurachman memimpin rapat lanjutan persiapan Liga Santri tahun 2022. Rapat tersebut membahas rencana teknis seluruh penyelenggaraan Liga Santri yang akan digelar TNI AD bekerja sama dengan PSSI.

Rapat persiapan gelar Liga Santri dihadiri para Asisten Kasad, Kadisjasad dan Kajasdam, serta diikuti para Pangdam, Danrem dan Kajasdam di daerah melalui video onference. Dari pihak PSSI dihadiri langsung oleh Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dan jajaran pengurus. 

Dudung meminta seluruh Kodam, Korem maupun Kodim melakukan berkoordinasi dengan asosiasi PSSI yang ada di provinsi untuk melaksanakan kegiatan Liga Santri Piala KSAD mulai dari tingkat Kodim, Korem dan Kodam dimulai pada bulan Juni 2022. 

"Tingkat nasional akan digelar pada bulan September dan Oktober 2022. Untuk babak semi final dan final direncanakan akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno Senayan Jakarta pada 22 Oktober 2022 bertepatan dengan Hari Santri Nasional," ujar Dudung dalam keterangan tertulis, Sabtu (12/2/2022). 

Dudung turut mengingatkan agar Kodam, Korem dan Kodim dapat memberdayakan fasilitas khususnya lapangan sepak bola untuk dibuka bagi masyarakat. Khusus santri yang hendak melakukan latihan dengan masyarakat TNI harus betul-betul memastikan keamanan. 

"Dalam penyelenggaraan Liga Santri, Kasad menekankan agar memperhatikan faktor keamanan dan keselamatan, serta tetap menjaga protokol kesehatan sehingga tidak menimbulkan cluster baru di tengah pandemi," ucapnya.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Buletin
1 hari lalu

KSAD Maruli Curhat Ngutang Jembatan, Menkeu Purbaya Kaget Jaminannya Tentara

Nasional
2 hari lalu

Kelakar Purbaya Dengar Kabar BNPB Hanya Kasih Makan TNI: Pelit juga Lu!

Soccer
2 hari lalu

Giovanni van Bronckhorst Masih Berpeluang Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
3 hari lalu

Jordi Cruyff Sepakat Gabung Ajax Amsterdam, PSSI Buka Suara

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal