Jokowi Anugerahi Hatta Ali, Jimly Asshiddiqie hingga OSO Tanda Jasa

Felldy Aslya Utama
Peserta yang Akan menerima penghargaan Presiden Jokowi (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan tanda jasa kepada beberapa mantan pejabat. Mereka seperti mantan ketua Mahkamah Agung (MA) Hatta Ali, mantan ketua Mahkamah Konsitusi (MK) Jimly Asshiddiqie dan mantan ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Oesman Sapta Odang alias OSO.

Penghargaan diberikan langsung Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta, Kamis (13/8/2020). M. Hatta Ali dianugerahi tanda kehormatan bintang Mahaputra Utama.

Jimly Asshiddiqie, ketua Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) periode 2012-2017, dianugerahi tanda kehormatan bintang penegak demokrasi utama. Sedangkan Oesman Sapta Oedang, ketua DPD periode 2017-2019, dianugerahi tanda kehormatan bintang Mahaputra utama.

Jokowi juga menganugerahi Mahyudin, wakil ketua MPR periode 2014-2019 yang mewakili 6 orang lainnya bintang Mahaputra nararya.

Sebelumnya Juru Bicara Presiden Jokowi Fajdroel Rachman mengatakan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan memberikan anugerah 9 Bintang Jasa Pratama dan 13 Bintang Jasa Nararya kepada tenaga medis yang gugur karena merawat pasien Covid-19. Anugerah merupakan bentuk duka cita mendalam dan penghormatan tertinggi negara terhadap seluruh tenaga medis yang menjadi garis depan penanganan pandemi Covid-19 di Indonesia.

"Duka cita mendalam disampaikan juga kepada keluarga para tenaga medis yang wafat tersebut, serta kepada rekan sejawat seprofesi yang hingga saat ini masih berjibaku merawat pasien Covid-19. Tanpa kenal lelah, dengan panggilan kemanusiaan tanpa sekat apapun, seluruh tenaga medis telah berjasa dalam menangani pandemi Covid-19 dengan penuh dedikasi dan profesional," kata Fadjroel, Rabu.

Editor : Djibril Muhammad
Artikel Terkait
Nasional
22 jam lalu

Pelapor Tuduhan Ijazah Palsu Jokowi Minta Polisi Sita Buku Buatan Roy Suryo Cs, Kenapa?

Nasional
23 jam lalu

Kasus Ijazah Jokowi, Pelapor Dapat Surat Pemberitahuan Penetapan Tersangka Roy Suryo Cs

Nasional
2 hari lalu

Sekjen Peradi Bersatu soal Salinan Ijazah Jokowi Banyak Ditutupi: Lindungi Data Pribadi

Nasional
2 hari lalu

Siap Diperiksa, Roy Suryo Tak Takut Ditahan Kasus Fitnah Ijazah Jokowi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal