JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berulang tahun ke-63 pada Jumat (21/6/2024) hari ini. Di hari ulang tahunnya, Jokowi tetap beraktivitas seperti biasa di Istana Negara.
"Hari ini Presiden berkantor di istana seperti biasa," kata Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, Jumat (20/6/2024).
Yusuf menegaskan, Jokowi tidak pernah merayakan acara ulang tahun baik di rumah ataupun di istana.
"Tidak ada acara merayakan hari ulang tahun. Beliau tidak pernah merayakan acara hari ulang tahun," kata Yusuf.
Sebelumnya, Kementerian Sekretariat Negara mengumumkan Presiden Jokowi berulang tahun hari ini. Kemensetneg mengajak semua pihak untuk mendoakan presiden.
"Mari kita sama-sama mengucapkan selamat ulang tahun kepada Pak Jokowi dan mendoakan kebaikan kepada beliau," tulis keterangan Kemensetneg.