Jokowi Siapkan Perlindungan Sosial untuk Pekerja Pariwisata

Antara
Presiden Joko Widodo. (Foto: Instagram).

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo memastikan pemerintah segera menyiapkan program perlindungan sosial bagi pekerja di sektor pariwisata. Jokowi menyebut sektor pariwisata termasuk yang paling terdampak atas terjadinya wabah corona di Indonesia.

Dampak terhadap pariwisata terlihat melalui data yang diungkap Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf). Data itu menyebut 34 pemerintah provinsi menutup berbagai destinasi wisata. Lalu sejumlah maskapai penerbangan menghentikan sebagian bahkan seluruh operasional pesawat.

"Langkah mitigasi yang harus cepat dilakukan selanjutnya yaitu program perlindungan sosial bagi pekerja di sektor pariwisata harus dipastikan ada dan tepat sasaran," kata Jokowi, Kamis (16/4/2020).

Pesan itu disampaikan Jokowi saat memimpin rapat terbatas secara virtual bersama Waki l Presiden Ma'ruf Amin dan jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju. Menurutnya pelaku usaha di bidang perhotelan, restoran hingga usaha mikro kecil dan menengah seperti produsen kerajinan tangan sangat terdampak dengan adanya wabah corona.

Langkah selanjutnya yaitu realokasi anggaran di Kemenparekraf. Jokowi menyatakan realokasi bisa berwujud program padat karya bagi pekerja sektor pariwisata.

"Langkah ketiga menyiapkan stimulus bagi pelaku usaha pariwisata supaya mereka bisa bertahan dan tidak melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) besar-besaran," ucap Jokowi.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
5 bulan lalu

Ahli Sebut Jokowi Harus Dihadirkan dalam Sidang, Tom Lembong: Sangat Menarik

Nasional
5 bulan lalu

Komentar Mengejutkan Tom Lembong usai Jokowi Disebut Harus Hadir dalam Sidang Kasusnya

Nasional
5 bulan lalu

Kondisi Terkini Jokowi usai Perubahan Kulit akibat Alergi

Nasional
5 bulan lalu

Heboh Kader PSI Sebut Jokowi Penuhi Syarat jadi Nabi

Health
5 bulan lalu

Vaksin Covid-19 Terbaru Resmi Rilis, FDA Approve! 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal