Kadiv Humas Polri Pimpin Apel Satgas Humas Operasi Ketupat 2024, Siap Update Informasi Mudik

riana rizkia
Kadiv Hymas Polri Irjen Sandi Nugroho memimpin apel Satgas Humas Operasi Ketupat 2024. Dia menginstruksikan jajaran menjalankan tugas kehumasan terkait mudik Lebaran dengan baik. (Foto: Riana Rizkia)

JAKARTA, iNews.id - Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho memimpin apel Satgas Humas Operasi Ketupat 2024. Dia menginstruksikan jajarannya untuk menjalankan tugas kehumasan dengan baik seperti penyediaan informasi ter-update arus mudik dan balik Lebaran.

Sandi menuturkan, ada beberapa poin yang perlu dilakukan oleh Satgas Humas dalam pelaksanaan Operasi Ketupat 2024. Di antaranya memberikan informasi mengenai situasi terkini arus mudik dan balik Lebaran. 

"Setiap perkembangan informasi tidak hanya sent tetapi juga delivered, sehingga masyarakat terbantu dengan informasi kepolisian yang update," kata Sandi di Gedung Humas Polri, Jakarta, Senin (1/4/2024). 

Menurutnya, Satgas Humas akan dibagi menjadi empat unit kecil lengkap (UKL) sesuai tugasnya masing-masing. Mereka akan ditempatkan di sejumlah lokasi.

"UKL 1 di Bakauheni dan Lampung, UKL 2 di DKI Jakarta, Jabar dan Bakauheni, UKL 3 di Jateng dan DIY, UKL 4 di Jatim dan Gilimanuk. Dan pada hari ini Satgas Humas sudah kita cek tadi bahwa ada 4 UKL yang sudah disiapkan untuk pelaksanaan kegiatan ini, baik itu yang terkait di Lampung, kemudian Jawa Timur, Jawa Barat, maupun DKI Jakarta. Mudah-mudahan semuanya berjalan dengan lancar sesuai dengan rencana yang kita siapkan," ujarnya. 

Sandi menegaskan, Satgas Humas harus dapat bekerja sama dengan satgas Polri lainnya dalam pelaksanaan Operasi Ketupat 2024. Koordinasi diperlukan agar informasi mudik dan balik Lebaran dapat tersampaikan dengan baik kepada masyarakat. 

"Diharapkan seluruh anggota juga dapat berkolaborasi bersama dengan stakeholder dan rekan media untuk menyajikan informasi yang update dan bermanfaat bagi masyarakat. Mari bersama kita wujudkan mudik ceria dan penuh makna Lebaran tahun 2024," ucapnya.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
2 bulan lalu

Polri Tegaskan bakal Ambil Langkah Terukur Tangani Massa Anarkis

Megapolitan
2 tahun lalu

Operasi Ketupat 2024 Dimulai Hari Ini, Amankan Arus Mudik dan Balik Lebaran

Nasional
2 tahun lalu

Kapolri Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2024, Pastikan Mudik Aman dan Nyaman

Nasional
2 tahun lalu

Kapolri Pimpin Apel Operasi Ketupat 2024, Pastikan Kelancaran Mudik Lebaran

Nasional
2 tahun lalu

Polri Siapkan 5.784 Pos Pengamanan dan Pelayanan selama Mudik Lebaran 2023

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal