Kantongi SP3, Kapan Habib Rizieq Pulang? Ini Bocoran dari PA 212

Wildan Catra Mulia
Pemimpin FPI Rizieq Syihab. (Foto: Okezone/Dok).

JAKARTA, iNews.id –Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Syihab belum pasti pulang ke Indonesia meskipun telah mengantongi surat perintah penghentian penyidikan (SP3) dari Polri. Rizieq masih menunggu waktu yang tepat.

Staf Humas Persaudaraan Alumni (PA) 212 Habib Novel Chaidir Bamukmin menuturkan, selain kasus percakapan (chat) mesum yang dituduhkan pada Rizieq, ada sejumlah kasus lain yang juga dituduhkan kepada pemimpin FPI itu. Kasus-kasus inilah yang membuat Rizieq menunda kepulangan ke Tanah Air.

Novel menduga kasus-kasus yang dituduhkan itu nantinya akan selesai karena dibarter dengan kasus lain yang menjadi sorotan publik. Kasus tersebut kebetulan dilakukan orang-orang yang mendukung pemerintahan saat ini.

"Saya duga kasus itu akan dibarter dengan (kasus) lain Kami khwatir (kasus itu) dibarter dengan Habib Rizieq yang memang dikriminalisasi dengan ditersangkakan, beda dengan yang tersangkut dengan fakta hukum yang sangat jelas," ujarnya di Menteng, Jakarta Pusat, Senin (18/6/2018).

Novel mengatakan, kendati belum dapat memastikan kepulangan ke Indonesia, Rizieq tetap nyaman tinggal di Mekkah, Arab Saudi. Selama di Saudi, Rizieq juga dalam kondisi sehat.

”Terkait lama atau tidaknya, itu sudah di atur dengan keluarganya. Habib lulusan S1 Saudi, ada keluarga dan teman di sana yang sudah diatur. Justru Habib nyaman di sana, dakwahnya lebih efektif, kepada kita lewat live streaming dan booming," kata dia.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
3 bulan lalu

MNC Asia Holding Tegaskan Gugatan Pidana dan Perdata CMNP Kedaluwarsa

Nasional
3 bulan lalu

MNC Asia Holding: Gugatan CMNP Abaikan Fakta Hukum yang Sudah Berkekuatan Tetap

Nasional
4 bulan lalu

Polda Metro Tak Terbitkan SP3 Kasus Kematian Diplomat Kemlu Arya Daru, Ini Alasannya

Nasional
4 bulan lalu

15 Korban Luka dalam Bentrok Massa Pengajian Habib Rizieq di Pemalang, 4 Polisi

Nasional
4 bulan lalu

Bentrok Massa Pro-Kontra Pengajian Habib Rizieq di Pemalang, Bupati: Jangan Terprovokasi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal