JAKARTA, iNews.id - Angka pemudik diprediksi akan meningkat signifikan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah. Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo mengimbau kepada warga untuk mengatur waktu perjalanan agar dapat menghindari puncak arus mudik.
"Bisa manfaatkan waktu dan atur waktu untuk hindari puncak-puncak arus mudik. Yang biasanya mungkin melaksanakan kegiatan malam hari, ini bisa bergeser ke siang hari," kata Sigit saat meninjau langsung kesiapan pengamanan mudik di Pelabuhan Merak, Senin (1/4/2024).
Sigit menekankan imbauan ini penting karena adanya prediksi lonjakan pemudik tahun ini dibandingkan tahun 2023. Data dari Kemenhub menunjukkan peningkatan 65 persen pemudik pada tahun ini.
Sigit juga mendorong masyarakat untuk melaporkan kepada pos pengamanan atau pelayanan terdekat terkait dengan jalur-jalur mudik yang rawan kejahatan maupun kecelakaan.
"Untuk pengamanan yang disampaikan pak Menko Polhukam terkait dengan kekhawatiran, apabila masyarakat merasa di dalam perjalanannya khawatir di wilayah tertentu rawan kejahatan silahkan melapor ke pos terdekat," ucap Sigit.