JAKARTA, iNews.id - Satgas Penanganan Covid-19 terus memperbarui data kasus terkonfirmasi positif virus corona di Indonesia. Data yang dimutakhirkan Senin (26/7/2021) hingga pukul 12.00 WIB memperlihatkan penambahan pasien positif Covid-19 28.228 orang sehingga jumlahnya mencapai 3.194.733.
Provinsi Jawa Barat (Jabar) menjadi wilayah yang penambahan kasusnya paling banyak dengan 4.368 kasus. Disusul dengan Jawa Tengah (Jateng) dengan 4.021 kasus baru.
Paling sedikit penambahan kasus harian di Gorontalo dengan 49 pasien positif Covid-19. Tidak ada provinsi yang nihil penambahan kasus hari ini.
Berikut ini sepuluh provinsi dengan penambahan tertinggi kasus Covid-19, Senin (26/7/2021):
1. Jawa Barat : Tambah 4.368 kasus.
2. Jawa Tengah : 4.021
3. Jawa Timur: 3.157
4. DI Yogyakarta: 2.667
5. DKI Jakarta: 2.662
6. Riau : 1.137
7. Bali : 1.078
8. Sumatera Utara : 1.028
9. Kalimantan Timur : 944
10. Banten : 883