Kata Istana soal Puluhan Siswa SD di Sukoharjo Diduga Keracunan usai Santap MBG

Raka Dwi Novianto
Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO), Hasan Nasbi. (Foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO), Hasan Nasbi menanggapi peristiwa puluhan siswa SD di Sukoharjo yang diduga keracunan setelah menyantap menu program makan bergizi gratis (MBG). Dia memastikan beberapa anak sudah membaik usai diobati di puskesmas setempat.

"Ada kejadian di salah satu sekolah yang dilayani oleh SPPG di Sukoharjo, 40 anak yang memakan ayam yang dimarinasi mengalami mual dan muntah-muntah. Anak-anak ini sudah ditangani dan diobati di puskesmas terdekat dan keadaannya sudah kembali membaik," kata Hasan dalam keterangannya, Jumat (17/1/2025).

Sesuai standar operasional prosedur (SOP), kata Hasan, pihak sekolah melaporkan kepada SPPG dan puskesmas. Makanan tersebut juga sudah ditarik oleh SPPG dan diganti menu lain.

"SOP lainnya yang diterapkan oleh BGN (Badan Gizi Nasional) adalah bahwa di setiap SPPG harus menyimpan sampel makanan selama 2x24 jam. Sehingga kalau ada kejadian yang tidak diinginkan, seperti yang terjadi di Sukoharjo, penyebabnya bisa dilacak dengan cermat. Saat ini sampel makanan yang disiapkan di SPPG tersebut sedang diperiksa oleh Dinas Kesehatan," jelasnya.

Hasan mengungkapkan kejadian tersebut akan menjadi evaluasi bagi BGN untuk memperketat pelaksanaan SOP dalam menyiapkan MBG.

"Sehingga kualitas dan kehigienisan makanan bisa terjamin," tutur dia.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Buletin
6 jam lalu

Ngeri! Kecelakaan Beruntun di Purworejo, Truk Solar Tabrak 2 Mobil dan Kios

Buletin
6 jam lalu

Efek Ledakan SMAN 72 Jakarta, Pemerintah Akan Batasi Game PUBG

Buletin
2 hari lalu

Detik-Detik Banjir Bandang Terjang Brebes, 3 Warga Tewas Terseret Derasnya Arus

Nasional
3 hari lalu

Bupati Ponorogo Ditetapkan Tersangka KPK bersama 3 Orang Lain, Ini Identitasnya

Nasional
3 hari lalu

Program Desa Emas Bikin UMKM Lebih Percaya Diri dan Berkembang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal