Kebakaran di Rusun Tanah Tinggi, Satu Orang Dilarikan ke RSUD Johar Baru 

Muhammad Refi Sandi
Rusun Tanah Tinggi terbakar, Minggu (10/10/2021) (Foto: Refi Sandi)

JAKARTA, iNews.id - Kebakaran terjadi di Rumah Susun (Rusun) Tanah Tinggi lantai 5 Blok 3 RT 6 RW 14, Johar Baru, Jakarta Pusat sore tadi. Kebakaran tersebut terdapat satu korban yang dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Johar Baru.

"Korban tertimpa genteng," ucap Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakpus, Sani kepada wartawan di lokasi, Minggu (10/10/2021).

Sementara itu, dikonfirmasi secara terpisah Ketua RT 6 RW 14, Eko membenarkan adanya korban atas insiden kebakaran tersebut.

"Yang korban cuma ada satu, dia jatuh kebawah lalu tertimpa genteng," ujarnya saat dikonfirmasi.

Eko menambahkan bahwa korban sedang mencoba melakukan pemadaman api.
"Ya lagi saat mau memadamkan api," tuturnya.

Lebih lanjut, Eko mengatakan korban setengah tua serta bukan warganya. "Nggak tau bukan warga saya, cuma itu dari blok 5 kalo gak salah. Setengah tua lah," tutupnya.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Megapolitan
2 hari lalu

Pria di Jakpus Kepergok Simpan 1.475 Ekstasi, Langsung Ditangkap Polisi!

Internasional
2 hari lalu

Tragis! Kebakaran Panti Jompo, 12 Lansia Tewas karena Tak Bisa Berjalan

Buletin
2 hari lalu

Kebakaran Hanguskan 27 Kamar di Ponpes Hidayatul Mubarokah Lebak Banten

Buletin
4 hari lalu

Puluhan Kios Pedagang Pasar Cikarang Ludes Terbakar, Kerugian Miliaran Rupiah

Megapolitan
4 hari lalu

Remaja Baduy Dibacok Begal di Jakarta, Uang Rp3 Juta dan 10 Botol Madu Dirampas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal