Kecelakaan di Lampung Selatan, Mobil Boks Hancur Tertabrak Kereta Api Babaranjang

Ira Widyanti
Mobil boks ringsek akibat tertabrak KA Babaranjang di Kabupaten Lampung Selatan, Rabu (9/7/2025). (Foto: iNews)

LAMPUNG SELATAN, iNews.idKecelakaan lalu lintas mengerikan terjadi di pelintasan kereta api (KA) Desa Branti Raya, Kecamatan Natar, Lampung Selatan, Rabu (9/7/2025). Mobil boks tanpa muatan hancur akibat tertabrak KA Babaranjang 

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, namun sopir mobil boks harus dilarikan ke rumah sakit akibat luka-luka. 

Kapolsek Natar, AKP Setyo Budi mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. 

Kecelakaan berawal saat KA Tanjung Karang T66 Babaranjang melintas dari Tanjung Karang menuju Palembang. Tiba di pelintasan rel KA Branti Raya, Natar, terdapat mobil boks nopol BE 8804 AML hendak melintas dari Pasar Branti menuju ke jalan lintas. 

“Mobil itu mengantre atau menunggu kendaraan didepannya untuk maju, namun belakang mobil masih berada di badan rel, tidak lama kemudian kereta melintas dan tertabrak bagian belakang mobil sampai terpental,” ungkapnya.

Akibat peristiwa itu, korban bernama Musliman (38) warga Lampung Utara mengalami luka-luka di bagian kepala dan patah kaki sebelah kanan. “Korban di bawa ke Rumah Sakit Medika Natar untuk mendapatkan perawatan medis,” ucapnya. 

Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait
Buletin
7 hari lalu

Detik-Detik Truk Tangki Angkut 24.000 Liter BBM Terguling dan Terbakar di Cianjur

Megapolitan
12 hari lalu

Kecelakaan Maut di Cakung, Pemulung Tewas Ditabrak Lari Mobil Boks

Buletin
1 bulan lalu

Aksi Pencurian Terekam CCTV, Pelaku Bobol Mobil Boks dalam Waktu 2 Menit

Megapolitan
2 bulan lalu

Kronologi Kecelakaan Mobil Boks Tabrak Motor di Kalideres, Renggut 2 Nyawa

Megapolitan
2 bulan lalu

Kecelakaan Maut Mobil Boks Tabrak Motor dan Truk di Kalideres, 2 Orang Tewas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal