JAKARTA, iNews.id - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri tahlilan tujuh hari wafatnya Wapres ke-9 RI, Hamzah Haz di rumah duka, Jakarta Timur, Selasa (30/7) malam. Dia pun mengenang warisan ilmu Hamzah Haz yang dikenal sebagai tokoh pengayom bangsa.
Puan mendoakan Hamzah Haz yang merupakan wapres era Presiden ke-5 Megawati Soekarnoputri itu. Saat acara tahlilan, ia duduk di samping putri Hamzah Haz, Vera Safianti Haz.
“Saya hadir semalam untuk ikut mendoakan almarhum Bapak Hamzah Haz yang punya peran besar bagi Indonesia. Termasuk juga bersilaturahmi dan mewakili keluarga untuk menyampaikan duka cita langsung kepada keluarga almarhum,” kata Puan, Rabu (31/7/2024).
Acara tahlilan tujuh hari Hamzah Haz didatangi banyak warga hingga tumpah ruah sampai depan rumah. Karangan bunga dukacita juga masih banyak berdatangan.
Puan mengatakan, banyak orang yang merasa kehilangan sosok Hamzah Haz.
“Siapa pun yang mengenal almarhum, pasti tahu beliau adalah tokoh yang mengayomi semua. Dedikasi beliau telah memberikan banyak kontribusi untuk bangsa dan negara ini,” tutur perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPR RI itu.
Putri Megawati Soekarnoputri itu pun menyatakan, semangat persatuan dan kesatuan yang selalu diperjuangkan Hamzah Haz harus diteruskan oleh tokoh-tokoh masa kini. Semangat tersebut, kata Puan, juga harus diwarisi oleh generasi muda Indonesia.
“Warisan nilai-nilai yang diperjuangkan beliau harus terus hidup untuk Indonesia. Dan bangsa ini tidak boleh melupakan jasa-jasa serta kontribusi beliau semasa hidupnya,” katanya.