Komunitas Motor Gede Jakarta Raya Deklarasi Dukung Jokowi-Ma'ruf

Abdul Rochim
Penggemar motor gede Jakarta Raya deklarasi dukung Jokowi-Ma'ruf. (Foto: iNews/Abdul Rochim)

JAKARTA, iNews.id - Penggemar motor gede (moge) se-Jakarta Raya menyatakan dukungan terhadap pasangan capres dan cawapres nomor urut 01 Joko Widodo-Kiai Ma’ruf Amin pada Pilpres 2019. Ratusan orang yang tergabung dalam Jenggala Otomotif Militan (JOM) mendeklarasikan dukungan untuk Jokowi-Ma’ruf di Kantor Pusat Jenggala Center, Jalan Erlangga V, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (13/2/2019).

Ketua JOM Irian Ibrahim mengatakan, organisasinya merupakan gabungan komunitas-komunitas penggemar kendaraan bermotor, baik roda dua atau empat.

“Kita tidak dapat memungkiri yang sudah dilakukan oleh Bro Jokowi dan apa yang dilakukan akan datang. Kami telah melihat Bro Jokowi ini adalah Presiden yang sangat rendah hati. Kalau soal apa yang sudah dikerjakan, tak usah ditanyakan lagi. Semua orang Indonesia juga tahu,” kata Irian di Jakarta Selatan, Rabu (13/2/2019).

Dia menuturkan, alasan JOM mendukung pasangan Jokowi-Ma’ruf karena kepribadian kedua tokoh tersebut. Menurutnya, dari bererapa kali pergantian presiden, Jokowi dipandang sebagai presiden yang paling menunjukkan sifat merakyat.

Bagi JOM, Jokowi bukan hanya menjadi pemimpin bangsa, tapi juga contoh inspirasi generasi penerus bangsa. “Jokowi adalah presiden yang rendah hati sekaligus sangat sukses, bukan hanya dalam membangun pondasi kemajuan Indonesia tapi juga dalam membina rumah tangganya,” ucap dia.

Irian mengatakan, untuk mendukung kemenangan Jokowi-Ma’ruf, JOM akan kampanye door to door mengajak komunitas-komunitas motor lain untuk bersama-sama mendukung Jokowi.

“Bro Jokowi orang baik, sederhana, dan tidak neko-neko. Begitu juga KH Maruf Amin, beliau ini Imam Besar dan jadi tauladan untuk kita semua,” ucap Irian.

Editor : Khoiril Tri Hatnanto
Artikel Terkait
Nasional
22 jam lalu

Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo Cs Siap Penuhi Panggilan Polda Metro

Nasional
3 hari lalu

Silfester Matutina Belum Dipenjara, Roy Suryo: Tolong Aparat juga Fair

Nasional
4 hari lalu

Jadi Tersangka, Roy Suryo Sindir Silfester Matutina Belum Dipenjara

Nasional
4 hari lalu

Reaksi Roy Suryo Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi: Saya Senyum

Nasional
4 hari lalu

Rismon Sianipar Jadi Tersangka Fitnah Ijazah Jokowi: Kami Akan Lakukan Perlawanan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal