Kuasa Hukum Setnov Bantah Jam Richard Mille Terkait E-KTP

Richard Andika Sasamu
Kuasa hukum Setya Novanto, Firman Wijaya. (Foto: iNews.id/ Richard Andika Sasamu).

JAKARTA, iNews.id - Mantan Ketua DPR Setya Novanto atau dikenal Setnov disebut menerima jam tangan merek Richard Mille dari Johannes Marliem dan Andi Agustinus alias Andi Narogong. Jam tangan tersebut merupakan sebagai kado ulang tahun Setnov.

Namun, kuasa hukum Setnov, Firman Wijaya mengklaim, jam tangan merek Richard Mille yang disebut sebagai hadiah ulang tahun terhadap kliennya tidak terkait kasus dugaan korupsi proyek Kartu Tanda Penduduk elektronik (e-KTP). Setnov sebagai terdakwa perkara dugaan korupsi proyek pengadaan e-KTP juga membantah pernah menerima jam tangan ternama itu dari Johannes Marliem dan Andi Agustinus alias Andi Narogong.

"Pemberian jam Richard Mille pun juga sudah diklarifikasi sama beliau (Setnov) tidak ada kaitannya dengan soal proyek e-KTP. Bahkan tadi ada perbedaan yang cukup signifikan terkait soal jam itu," ujar Firman usai sidang di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Senin, 22 Januari 2018 malam.

Andi mengaku, jam seharga Rp1,3 miliar itu diberikan kepada Setnov pada 2012. Menurutnya jam tangan mahal itu dibeli dari hasil patungan dengan Marliem.

Andi menyebut inisiatif itu datang dari Marliem. Andi mengaku telah memberikan Rp650 juta ke Marliem. Kemudian, Marliem membeli jam tangan itu di Los Angeles, Amerika Serikat.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Nasional
3 bulan lalu

Kekayaan Setya Novanto Terbaru usai Bayar Denda dan Uang Pengganti Rp49,5 Miliar

Nasional
3 bulan lalu

Kekayaan Setya Novanto: Menelisik Aset, Kontroversi dan Fakta Teranyar

Nasional
3 bulan lalu

Golkar Persilakan Setya Novanto Aktif lagi di Partai, Waketum: Sudah Pernah Jadi Ketum

Nasional
3 bulan lalu

Waketum Golkar: Setya Novanto Tak Pernah Mundur, Masih Kader

Nasional
3 bulan lalu

Bebas Bersyarat, Setya Novanto Bisa Jadi Pejabat Publik Lagi Mulai 2031

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal