Mahfud MD Ajak Mahasiswa Tak Golput: Perkecil Peluang Orang Jahat Jadi Pemimpin

Felldy Aslya Utama
Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD ketika mengisi kuliah umum Bela Negara di Universitas Bung Hatta (UBH) Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Senin (18/12/2023). (Foto: Felldy Aslya Utama)

PADANG, iNews.id - Menteri Koordinator bidang politik, hukum dan keamanan (Menko Polhukam) sekaligus Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 3, Mahfud MD mengajak mahasiswa untuk menggunakan hak pilih dalam Pemilu 2024 mendatang. Partisipasi mahasiswa dibutuhkan untuk meminimalisasi peluang orang jahat menjadi pemimpin.

Hal itu dikatakan Mahfud ketika mengisi kuliah umum Bela Negara di Universitas Bung Hatta (UBH) Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Senin (18/12/2023). Kuliah umum digelar untuk menyambut Hari Peringatan Bela Negara ke-75 RI.

Semula, Mahfud menyampaikan partisipasi dalam Pemilu merupakan wujud bela negara. Sebab, tujuannya untuk memilih pemimpin.

"Pemilu itu adalah untuk memilih pemimpin bersama, bukan mengeliminasi musuh, tapi memilih pemimpin, sehingga lawan politik itu yang kalah bersatu ke yang menang, bahwa 'Oh ini pemimpin kita'," kata Mahfud di ruangan Bung Hatta Convention Hall, Kampus Proklamator I, Padang, Senin (18/12/2023).

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu lalu mengajak mahasiswa untuk berpartisipasi aktif dalam Pemilu. Sebab, itu merupakan bentuk tanggung jawab sebagai warga negara.

"Saudara yang mahasiswa semuanya, supaya aktif di dalam pemilu. Ikut, ikut berpartisipasi agar bentuk tanggung jawab saudara sebagai warga negara yang mempunyai tanggungan untuk membangun masa depan bangsa dan saudara sendiri," ujarnya.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Daftar 10 Anggota Komisi Percepatan Reformasi Polri, Jimly Asshiddiqie Jadi Ketua  

Nasional
3 hari lalu

Prabowo bakal Lantik Komite Reformasi Polri, Mahfud MD hingga Yusril Tiba di Istana

Megapolitan
6 hari lalu

Pramono Siapkan Kota Tua Jadi Ruang Berekspresi Mahasiswa IKJ

Nasional
6 hari lalu

Duh! 600.000 Penerima Bansos Keciduk Pakai Uang untuk Main Judol

Bisnis
11 hari lalu

Binus Business School Apresiasi Kegiatan Leader Talk MNC Insurance Group, Kolaborasi Pendidikan dan Industri

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal