Mahfud MD Berpesan ke Royhan Akbar jelang Debat Perdana: Ikuti Kompetisi secara Fair

Ravie Wardani
Ganjar-Mahfud memamerkan kekompakan saat memasuki arena debat capres 2024 lewat handshake. (Foto: KPU)

JAKARTA, iNews.id - Calon Wakil Presiden nomor urut 3, Mahfud MD, memberikan pesan khusus kepada anak bungsunya, Royhan Akbar, menjelang debat capres perdana, Selasa (12/12/2023) malam. Mahfud menyinggung soal kompetisi yang adil.

"Pesan beliau itu 'kita itu tidak usah memburu jabatan tapi ikuti aja kompetisi secara fair (adil)'," kata Royhan saat menghadiri gelaran nonton bareng debat perdana yang diprakarsai Sahabat Mahfud MD di Posko Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (12/12/2023).

Dalam acara nonton bareng (nobar) debat perdana Capres-Cawapres 2024 hari ini, Royhan juga memaparkan persiapan sang ayah sebelum naik panggung. Menurutnya, sang ayah tak terlihat gugup. Bahkan, Mahfud kerap menyempatkan waktu untuk menonton film Mandarin di kamarnya menjelang debat perdana. 

"Santai aja sambil komat-kamit hapalin materi, keliatan beliau memang kurang sehat karena padat sekali ya. Saya nggak pernah melihat bapak selelah ini, tapi juga nggak pernah lihat bapak sesenang ini," ujar Royhan Akbar.

Royhan juga menuturkan Mahfud MD hanya mengandalkan doa sebagai modal utama dalam persiapan mendampingi Ganjar Pranowo menghadapi debat capres 2024 perdana.

"Ritual khusus nggak ada, tapi bapak itu selalu mengandalkan doa, ada amalan-amalan tertentu yang juga diajarkan ke anak-anaknya juga," kata Royhan.

Editor : Maria Christina
Artikel Terkait
Nasional
16 hari lalu

Polemik Ijazah Jokowi, Bonatua Silalahi Laporkan ANRI hingga KPU ke Ombudsman

Nasional
30 hari lalu

KIP Cecar KPU soal Pengecualian Informasi di Salinan Ijazah Jokowi: Anda Paham Tidak?

Nasional
30 hari lalu

Bonatua Ungkap Fakta Mencengangkan, KPU Tak Pernah Pastikan Ijazah Jokowi Asli

Nasional
30 hari lalu

KIP Tegur KPU Bisik-Bisik di Sidang terkait Ijazah Jokowi: Ini Bukan Warkop

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal