Menhan Prabowo Serahkan Pesawat Buatan PTDI ke Angkatan Udara Senegal

Riezky Maulana
Pesawat CN235-220 MPA buatan PTDI yang dibeli Angkatan Udara Senegal. (Foto: Kemenhan)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menyerahkan pesawat karya anak bangsa jenis CN235-220 MPA ke Angkatan Udara Republik Senegal. Penyerahan itu dilakukan di Hanggar Fixed Wing PT Dirgantara Indonesia (PTDI) di Bandung, Jawa Barat, Kamis (18/3/2021).

Menhan Prabowo mengatakan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah memberikan instruksi kepada kementerian yang dipimpinnya agar membangkitkan PTDI sebagai pelopor pembuatan pesawat maupun helikopter.

Kata Prabowo, PTDI sebenarnya pernah jadi pelopor dalam kebangkitan industri Indonesia pada medio 90-an, tetapi akibat dinamika politik dunia arah pengembangan PTDI mengalami bermacam rintangan. Akan tetapi di tengah tantangan selama 20 tahun terakhir ini, PTDI berhasil bertahan dan masih berhasil untuk menjual produk.

"Presiden telah menginstruksikan Kementerian Pertahanan untuk mendorong PTDI dan industri pertahanan lainnya untuk bersungguh-sungguh mendukung agar PTDI bisa mengambil tempat sebagai pelopor kembali di Asia Tenggara bahkan Asia," ucap Prabowo dalam keterangan tertulis, Kamis (18/3/2021) siang.

Di kesempatan yang sama, Chief of Air Force of Senegal, Papa Souleymane SARR menyatakan Senegal telah menggunakan pesawat produksi PTDI selama 10 tahun. Menurut dia, ini merupakan pesawat jenis ketiga dari PTDI yang digunakan Senegal.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Internasional
5 jam lalu

Banjir Sumatera Renggut 174 Nyawa, Presiden Putin Sampaikan Belasungkawa ke Prabowo 

Nasional
5 jam lalu

Prabowo: Negara Harus Hadir dan Berpihak pada Kelompok Rentan!

Nasional
7 jam lalu

DPR Usul Banjir-Longsor di Sumatera Ditetapkan Bencana Nasional, Ini Respons Prabowo

Nasional
9 jam lalu

Prabowo Minta Purbaya Siapkan Uang Bangun 300.000 Jembatan: Belum Botak, Masih Kuat Kau

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal