MNC Peduli Salurkan Ribuan Masker Kain kepada Puskesmas di Jakarta Barat

Irfan Ma'ruf
MNC Peduli menyerahkan ribuan masker untuk tenaga medis di sejumlah puskesmas di Jakarta Barat, Kamis (18/6/2020). (Foto: MNC Peduli).

JAKARTA, iNews.idMNC Peduli bersama Perkumpulan Promotor dan Pendidik Kesehatan Masyarakat Indonesia (PPPKMI) cabang DKI Jakarta kembali menyalurkan ribuan masker kain untuk puskesmas di Jakarta. Bantuan ini merupakan bentuk dukungan MNC Peduli dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19.

Ketua MNC Peduli Jessica Tanoesoedibjo menuturkan, MNC Peduli menyalurkan 10.000 masker kain ke berbagai puskesmas di Jakarta untuk dibagikan kepada pengunjung dan masyarakat sekitar. Diharapkan tenaga kesehatan di puskesmas maupun pengunjung dapat terlindungi dari potensi terpapar Covid-19.

“Terutama untuk ibu hamil yang berkunjung untuk check up tapi mereka tidak memiliki masker. Kami juga berharap tim medis di puskesmas, meskipun tidak menangani pasien Covid-19, mereka juga bisa aman dan terlindungi,” kata Ketua MNC Peduli Jessica Tanoesoedibjo, Kamis (18/6/2020).

MNC Peduli telah menyalurkan masker kain ke beberapa puskesmas di Jakarta Utara, Jakarta Pusat , Jakarta Timur dan Jakarta Selatan. Hari ini, masker kain dibagikan kepada Puskesmas Kecamatan Pesanggrahan, Cengkareng dan Kebon Jeruk di Jakarta Barat.

“Kegiatan ini sudah dilakukan oleh MNC Peduli dan PPPKMI beberapa kali dari target 20 puskesmas. Kemarin kita sudah ke puskesmas wilayah Jakarta Utara, Jakarta Timur, Jakarta Selatan, Jakarta Pusat. Hari ini ke Jakarta Barat dan kembali lagi ke Jakarta Selatan,” ucap Ketua Umum PPPKMI DKI Jakarta Tiursani.

MNC Peduli berkomitmen untuk membantu upaya-upaya pencegahan penyebaran Covid-19 dengan menggalang dana melalui website ‪www.mncpeduli.org. Donasi yang terkumpul nantinya akan digunakan untuk membantu tenaga medis dan masyarakat terdampak.

“Kami mengajak masyarakat dan mitra korporasi untuk saling bahu membahu bekerja sama dalam membantu melawan Covid-19 ini,” kata Jessica.‬‬‬‬‬‬‬‬

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

Warga Desa Bengkelang Aceh Tamiang Terharu Dapat Bantuan MNC Peduli: Terima Kasih!

Nasional
4 hari lalu

MNC Peduli Salurkan 10 Ton Bantuan ke Desa Bengkelang Aceh Tamiang

Nasional
5 hari lalu

MNC Peduli Salurkan 30 Ton Bantuan untuk Warga Terdampak Bencana di Aceh Tamiang

Nasional
7 hari lalu

Menkes Ungkap Layanan Kesehatan di Wilayah Terdampak Banjir Sumatra Mulai Pulih

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal