Noel Ebenezer Disidang Perdana terkait Kasus Pemerasan Pekan Depan, Ini Jadwalnya

Nur Khabibi
Mantan Wamenaker Immanuel Ebenezer alias Noel (foto: Arif Julianto)

JAKARTA, iNews.id - Mantan Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenker) Immanuel Ebenezer Gerungan alias Noel Ebenezer segera menjalani persidangan. Noel dijadwalkan menjalani sidang perdana pada Senin (19/1/2026) pekan depan.

Noel disidang terkait dugaan pemerasan sertifikasi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di Kemnaker. Sidang teregister dengan nomor perkara 1/Pid.Sus-TPK/2026/PN Jkt.Pst. 

"Dijadwalkan sidang perdana digelar pada Senin, 19 Januari 2026," kata Juru Bicara Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Andi Saputra dalam keterangannya, Selasa (13/1/2026). 

Adapun susunan majelis hakim terdiri atas Nur Sari Baktiana selaku ketua dengan anggota Fajar Kusuma Aji dan Alfis Setiawan. 

Selain Noel, 10 terdakwa lainnya juga sudah didaftarkan. Mereka terbagi dalam tiga nomor perkara.

"Sebanyak 11 terdakwa di atas, akan diadili oleh majelis yang sama," ujar Andi.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
19 hari lalu

Suami di Rutan KPK saat Natal, Ini Kata Istri Eks Wamenaker Noel Ebenezer

Nasional
25 hari lalu

Breaking News: Kejagung Tetapkan Jaksa Kena OTT KPK Tersangka Pemerasan WNA

Nasional
26 hari lalu

Noel Tampil Pakai Peci hingga Sorban saat Berkas Perkara Pemerasan K3 Dilimpahkan ke Jaksa

Nasional
26 hari lalu

KPK Ungkap Total Pemerasan K3 Eks Wamenaker Noel Capai Rp201 Miliar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal