PAN Goda Iwan Bule Bergabung setelah Selesai Jabat Ketum PSSI

Achmad Al Fiqri
Ketua DPP PAN, Bima Arya Sugiarto mengaku senang bila mantan Ketum PSSI, Mochamad Iriawan atau Iwan Bule bergabung. (Foto: MPI/Putra Ramadhani Astyawan)

JAKARTA, iNews.id - Partai Amanat Nasional (PAN) mengajak Mochamad Iriawan untuk bergabung usai melepas jabatan dari Ketua Umum PSSI. Ketua DPP PAN Bima Arya Sugiarto mengaku sangat senang jika pria yang akrab disapa Iwan Bule itu bergabung ke partainya.

"Mudah-mudahan begitu. Senang sekali kalau pak iwan bergabung dengan PAN," kata Bima, Selasa (21/2/2023).

Saat disinggung terkait peluang memajukan Iriawan ke gelanggang pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Barat, Bima menegaskan pihaknya justru tengah menyiapkan Dessy Ratnasari sebagai kandidat tunggal cagub Jawa Barat 2024.

"Teh Dessy adalah salah satu kader yang memang disiapkan partai untuk memimpin Jawa Barat," tuturnya.

Dia mengaku tak tahu informasi ihwal niat Iriawan maju ke Pilgub Jawa Barat 2024 melalui partainya. Namun begitu, Bima mengetahui Iriawan mempunyai niat untuk maju Pilgub Jawa Barat 2024.

"Kalau Iwan Bule saya baru dengar dan belum tahu soal itu. Yang saya dengar beliau berminat juga jadi gubernur, tetapi tidak tahu apakah mendaftar ke PAN atau bagaimana," tutur Bima.

Seperti diketahui, Mochamad Iriawan resmi melepas jabatan Ketua Umum (Ketum) PSSI periode 2019-2023. Hal itu dipastikan setelah PSSI menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) pada Kamis (16/2/2023). Dalam forum itu, Erick Thohir terpilih menggantikan Iriawan dari posisi Ketua Umum PSSI.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Soccer
3 hari lalu

Media Inggris Puji Timnas Indonesia sebagai Tim Terkuat ASEAN, Malaysia Kena Sindir

Soccer
4 hari lalu

Timur Kapadze ke Indonesia Pekan Depan? PSSI Bongkar Fakta Mengejutkan

Soccer
5 hari lalu

Sumardji Akui Ada 5 Nama Kandidat Pelatih Timnas Indonesia, Ada Kapadze dan Hallgrimsson?

Soccer
5 hari lalu

PSSI Disarankan Tunjuk Indra Sjafri Jadi Pelatih Timnas Indonesia Senior

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal