Partai Perindo Ungkap Alasan Pilih Transformasi Jadi Tema Utama di Mukernas 2024

Cikal Bintang
Wakil Ketua Umum II DPP Partai Perindo, Ferry Kurnia Rizkiyansyah (foto: MPI/Aldhi Chandra)

JAKARTA, iNews.id - Partai Persatuan Indonesia (Perindo) menggelar Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) 2024 di Jakarta Concert Hall (JCH), iNews Tower, Jakarta pada 29-31 Juli 2024. Wakil Ketua Umum II DPP Partai Perindo, Ferry Kurnia Rizkiyansyah mengungkap alasan 'Transformasi' dipilih menjadi tema utama Mukernas kali ini. 

Ferry mengatakan, ada tiga alasan utama di balik pemilihan tema ini. Pertama, transformasi dimaksud terkait perubahan struktur dan kelembagaan partai yang akan diperkuat agar lebih baik. 

"Jadi terkait dengan tema kali ini adalah Transformasi Bangkit untuk Indonesia Sejahtera. Hal yang memang ingin kita kuatkan adalah sisi kelembagaan kita, sisi struktur kita. Jadi proses perubahan ke arah yang lebih baik menjadi hal yang sangat penting," kata Ferry dalam jumpa pers Mukernas Partai Perindo 2024, Senin (29/7/2024). 

Ferry mengatakan, partai berlambang Rajawali mengembangkan sayap itu ingin memperkuat mekanisme dan taktik menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

"Yang kedua adalah terkait dengan bagaimana upaya-upaya pilkada, terkait dengan mekanisme dan sebagainya," ujar Ferry. 

Terakhir, Ferry menegaskan kembali soal penguatan dan pembenahan kelembagaan. Menurutnya, itu poin yang sangat penting untuk dibahas dalam Mukernas kali ini. 

"Dan di situlah kita memilih tema Transformasi Bangkit untuk Indonesia sejahtera," kata Ferry.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
12 jam lalu

Hari Pahlawan, Sekjen Partai Perindo: Koruptor dan Ambisi Elite Bentuk Penjajah Pembangunan Modern

Buletin
24 jam lalu

Detik-Detik Banjir Bandang Terjang Brebes, 3 Warga Tewas Terseret Derasnya Arus

Nasional
2 hari lalu

Bupati Ponorogo Ditetapkan Tersangka KPK bersama 3 Orang Lain, Ini Identitasnya

Nasional
2 hari lalu

Program Desa Emas Bikin UMKM Lebih Percaya Diri dan Berkembang

Nasional
2 hari lalu

Jadi Tersangka KPK, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Terjerat 3 Klaster Kasus Korupsi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal