Pasang Tulisan di Motor, Pemudik: Thank You Presiden Diizinkan Mudik

Nur Khabibi
Pemudik di Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten mengucapkan terima kasih ke Presiden Jokowi karena diizinkan mudik. (Foto: MPI/Nur Khabibi)

CILEGON, iNews.id - Pemerintah mengizinkan masyarakat mudik Lebaran 2022 tahun ini setelah dua kesempatan sebelumnya dilarang karena pandemi Covid-19. Berbagai ekspresi kebahagiaan diungkapkan masyarakat meski harus berjibaku dengan kemacetan.

Salah satunya dilakukan pengendara motor, Sunardi (41) yang sedang melakukan perjalanan mudik di Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten, Kamis (28/4/2022) malam. Melalui tulisan yang ditempelkan di belakang motornya, dia mengucapkan terima kasih kepada Presiden, Joko Widodo (Jokowi).

"Mudik 2022, thank you Presiden RI telah diizinkan mudik tahun ini ke tanah kelahiran, Way Kanan," tulis Sunardi saat ditemui di pos pembagian roda dua, Pelabuhan Merak, Kamis (28/4/2022).

Dia menjelaskan, ucapan itu dia tujukan ke orang nomor satu di Indonesia lantaran tahun ini diperbolehkan untuk mudik. Diketahui, dua tahun yang lalu masyarakat dilarang mudik karena masih dalam pandemi Covid-19.

"Kita dua tahun tidak mudik-mudik, ini momen yang bagus (mengucapkan terima kasih ke Jokowi)," ujar pria yang melakukan mudik dari Cipondoh, Tangerang menju Way Kanan.

Sebelumnya, Presiden Jokowi mempersilakan masyarakat untuk mudik pada Lebaran tahun ini. Pemerintah, kata Jokowi, tidak melarang masyarakat untuk berkumpul bersama keluarga di Idul Fitri. Hanya ada syarat yang harus dipenuhi.

”Bagi masyarakat yang ingin mudik Lebaran juga dipersilahkan diperbolehkan dengan syarat sudah mendapatkan vaksin dan satu kali booster dan menerapkan protokol kesehatan," kata Jokowi melalui akun Youtube Sekretariat Presiden, Rabu (23/3/2022).

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
4 jam lalu

Kuasa Hukum soal Tudingan Ijazah Palsu: Jokowi Siap Lahir Batin Jalani Persidangan

Nasional
9 jam lalu

Pengacara Sebut Jokowi bakal Maafkan Tersangka Fitnah Ijazah: tapi Proses Hukum Lanjut

Nasional
13 jam lalu

Andi Azwan Yakin Jokowi Mau Maafkan Roy Suryo Cs: Beliau Negarawan!

Nasional
10 hari lalu

Jokowi Sempat Tak Setuju Pasal Penghinaan Presiden di KUHP, Tak Ambil Pusing Dihina

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal