JAKARTA, iNews.id - Pasien positif covid-19 sembuh di Indonesia hari ini, Rabu (5/8/2020) bertambah 1.839 orang. Jumlah total pasien sembuh menjadi 73.889 orang.
Menurut data dari Satgas Penanganan Covid-19, penambahan pasien sembuh terbanyak hari ini ada di Jawa Timur dengan 390 pasien. Disusul Jakarta dengan 379 pasien sembuh dan Maluku Utara 204 orang.
Jawa Timur menjadi provinsi dengan jumlah total pasien sembuh terbanyak dengan 16.267 orang. Disusul Jakarta dengan 14.760 orang dan Sulawesi Selatan dengan 6.935 pasien.
Di samping itu pemerintah mengumumkan penambahan pasien positif sebanyak 1.815 orang. Jumlah total kasus positif covid-19 di Indonesia kini menjadi 116.871 orang.
Lalu ada penambahan 64 pasien covid-19 meninggal dunia hari ini. Jumlah total pasien meninggal menjadi 5.452 orang.