Paus Fransiskus akan Kunjungi Masjid Istiqlal 5 September Mendatang

Muhammad Sukardi
Pemimpin Gereja Katolik Dunia Paus Fransiskus akan mengunjungi Indonesia dari 3 hingga 6 September 2024. (Foto: Reuters)

JAKARTA, iNews.id - Pemimpin Gereja Katolik Dunia Paus Fransiskus akan mengunjungi Indonesia dari 3 hingga 6 September 2024. Salah satu agenda pentingnya adalah kunjungan ke Masjid Istiqlal pada 5 September 2024.

Wakil Kepala Bidang Pendidikan dan Pelatihan Masjid Istiqlal, Mulawarman Hannase, mengungkapkan bahwa kunjungan ini akan menjadi momen bersejarah dengan diadakannya deklarasi harmoni antar-agama untuk perdamaian dunia. Deklarasi tersebut akan disampaikan oleh para pemuka agama dari berbagai latar belakang di Indonesia.

"Paus Fransiskus akan bertemu dengan pihak Masjid Istiqlal dan komunitas agama dalam sebuah pertemuan yang berlangsung di ruangan serba guna Masjid Istiqlal," kata Mulawarman dalam acara temu media bersama Institut Leimena di Jakarta Pusat, Senin (10/6/2024).

Pertemuan ini difokuskan pada dialog antar komunitas agama, bukan birokrasi atau pemerintahan, dengan tujuan mempererat hubungan antar-agama di Indonesia dan dunia. Imam besar dan seluruh pengurus Masjid Istiqlal akan turut menyambut Paus Fransiskus dalam kunjungan tersebut.

Selain itu, akan diadakan juga konferensi internasional tentang hubungan antar-agama yang dihadiri oleh tokoh-tokoh agama baik dari Indonesia maupun mancanegara.

Setelah kunjungannya ke Indonesia, Paus Fransiskus akan melanjutkan perjalanan apostoliknya ke Papua Nugini (6-9 September), Timor Leste (9-11 September), dan Singapura (11-13 September).

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Internasional
4 hari lalu

Mengapa Paspor Timor Leste Lebih Kuat daripada Indonesia?

Internasional
12 hari lalu

Air Mata Haru Xanana Gusmao dan Delegasi usai Timor Leste jadi Anggota ASEAN

Nasional
12 hari lalu

Daftar Anggota ASEAN Terbaru usai Timor Leste Resmi Gabung

Internasional
12 hari lalu

Timor Leste Resmi Jadi Anggota ASEAN

Nasional
12 hari lalu

Prabowo Tanda Tangani Deklarasi Timor Leste Jadi Anggota ASEAN

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal