PDIP Tanya Siap Maju Pilgub Sumut 2024, Jawaban Ahok Mengejutkan

Danandaya Arya Putra
Ketua DPD PDIP Sumut Rapidin Simbolon mengatakan Ahok menyatakan siap jika diperintahkan oleh partai. (Foto MPI).

JAKARTA, iNews.id - PDI Perjuangan mengaku berkomunikasi dengan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok untuk maju di Pilgub Sumatera Utara (Sumut) 2024. Jawaban mantan gubernur DKI tersebut menunjukkan sikap sebagai kader sejati.

Ketua DPD PDIP Sumut Rapidin Simbolon mengatakan Ahok menyatakan siap jika diperintahkan oleh partai. Ahok juga siap ditempatkan di mana pun.

"Dengan Pak Ahok saya sudah dua kali berkomunikasi. ‘Pak kalau anda diterjunkan di Sumut siap tidak bang, siap nggak Pak Ahok? Kalau sudah partai yang instruksikan, jangankan Sumut ke Papua juga saya siap. Itu jawaban kader sejati. Ini semua kader PDIP ke mana pun kalau diperintah partai kita harus siap,” kata Rapidin meniru percakapannya dengan Ahok di sela-sela Rakernas V PDIP di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta, Sabtu (25/5/2024).

Tidak hanya Ahok, kata dia, semua nama yang beredar saat ini terbuka kemungkinan untuk maju menjadi calon gubernur dengan mempertimbangkan dinamika politik. 

“Jangankan Ahok, kader-kader lain yang dari Jakarta bisa juga kita buatkan di Sumatera Utara. Tadi saya sudah katakan hari ke hari, Agustus akan pendaftaran. Tentu setiap hari perkembangan dinamika politik yang ada di Sumatera Utara akan kita kaji dan akan tetap kita pelajari secara bersama dan kita sudah siap untuk memetakan itu dibantu dengan DPP partai,” katanya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
15 jam lalu

Hasto Ungkap Potensi Wisata Pantai Rote Ndao: Tinggal Dibenahi Fasilitasnya

Nasional
19 jam lalu

PDIP Soroti Potensi Laut RI 1,3 Triliun Dolar AS, Dorong Sekolah Pelayaran Dibangun di NTT

Nasional
21 jam lalu

PDIP Bangun Kantor di Ujung Selatan Indonesia, Tindak Lanjuti Arahan Megawati

Nasional
5 hari lalu

Megawati Usul Konferensi Asia-Afrika Plus, Ini Tujuannya

Buletin
6 hari lalu

Sah! Bupati Pati Batal Dimakzulkan, Hanya 1 Fraksi Ingin Sudewo Diberhentikan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal