Pelantikan Presiden 20 Oktober 2019, BIN: Keamanan Under Control, Riak Kecil Biasa

Irfan Ma'ruf
Juru bicara Badan Intelijen Negara (BIN) Wawan Hari Purwanto. (Foto: iNews.id/Aditya Pratama)

JAKARTA, iNews.id - Badan Intelijen Negara (BIN) mengungkapkan keamanan jelang pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih periode 2019-2024 Joko Widodo dan KH Ma'ruf Amin (Jokowi-Amin) masih terkendali. Jika ada riak-riak kecil, hal itu dinilai masih kategori biasa dalam demokrasi.

"Keamanan jelang pelantikan masih under control dan terkelola secara baik. Kalaupun ada riak-riak kecil itu biasa dalam negara demokrasi, namun masih terukur," kata juru bicara BIN, Wawan Hari Purwanto dalam keterangan tertulis kepada iNews.id di Jakarta, Sabtu (19/10/2019).

Dia memastikan, BIN memberikan yang terbaik untuk bangsa dan negara. Perbedaan pendapat, menurut Wawan, merupakan hal biasa. Namun ketika berhadapan dengan kepentingan nasional pelantikan presiden, menjadi prioritas untuk disukseskan.

"Kepentingan nasional berada di atas kepentingan pribadi atau golongan. Kita sukseskan agenda nasional Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden secara maksimal," ujarnya.

Wawan mengajak semua pihak ikut serta menjaga kondusivitas keamanan dan ketertiban. Aparat keamanan terus bekerja mengelola sistem keamanan secara profesional dan mengedepankan soft approach.

Dia juga mengajak seluruh kementerian/lembaga terkait, ormas, OKP dan seluruh elemen bangsa berpartisipasi mendukung suksesnya agenda nasional tersebut.

"Apalagi acara ini (pelantikan presiden) akan dihadiri 9 kepala negara luar, maka kita harus berikan sambutan yang terbaik. Bukankah Indonesia masuk dalam katagori 10 negara teraman di dunia. Ini harus dipertahankan," tutur Wawan.

Editor : Djibril Muhammad
Artikel Terkait
Nasional
18 jam lalu

Polemik Ijazah Jokowi, Bonatua Silalahi Gugat Lembaga Kearsipan DKI Jakarta

Buletin
3 hari lalu

Pesan Jokowi untuk Projo, Selalu Semangat Bekerja untuk Rakyat Indonesia

Nasional
4 hari lalu

Projo Mau Ganti Logo Hapus Siluet Jokowi, Budi Arie: Supaya Tak Terkesan Kultus Individu

Nasional
4 hari lalu

Hapus Siluet Jokowi, Projo Mau Ganti Logo

Nasional
4 hari lalu

Batal Hadiri Kongres Projo di Jakarta, Jokowi Diminta Istirahat Tim Dokter

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal