Perindo, Terbuka bagi Semua yang Ingin Berjuang Bersama untuk Kesejahteraan Indonesia 

Felldy Aslya Utama
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo melantik Dr Heri Budianto sebagai Ketua Bidang Politik dan Kebijakan Publik DPP Partai Perindo. (Foto IG Hary Tanoe).

JAKARTA, iNews.id - Ketua Umum DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo (HT) optimistis hadirnya Dr Heri Budianto bakal mendatangkan warna positif bagi partai yang mengusung cita-cita perjuangan untuk Indonesia sejahtera itu. HT mengungkapkan Perindo merupakan partai inklusif yang terbuka bagi yang ingin berjuang bersama untuk kesejahteraan Indonesia. 

HT melantik Dr Heri Budianto sebagai Ketua Bidang Politik dan Kebijakan Publik DPP Partai Perindo serta Koordinator Juru Bicara di Kantor DPP Partai Perindo, Jalan Pangeran Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (28/5/2022).  Sebelum bergabung Partai Perindo, Herbud aktif sebagai pakar politik Tanah Air. 

“Kami mengangkat Dr Heri Budianto M.Si Ketua Bidang Politik dan Kebijakan Publik DPP Partai Perindo serta Koordinator Juru Bicara Partai Perindo yang mengoordinasikan seluruh jubir baik di DPP maupun di seluruh daerah,” ujar HT dalam laman Instagram miliknya, Minggu (29/05/2022). 

HT berharap  dengan bergabungnya Herbud –sapaan Dr Heri Budianto- akan memberikan warna yang positif dan baik. “Tentunya dengan mengangkat Partai Perindo lebih baik lagi, khususnya di bidang politik, baik komunikasinya juga,”imbuh HT. “Partai Perindo, partai inklusif terbuka bagi siapa saja yang ingin berjuang bersama untuk kesejahteraan Indonesia.”

Seperti diberitakan sebelumnya, Herbud bersyukur menjadi bagian dari Partai Perindo. Selain menjadi penantian panjang baginya, Partai Perindo adalah wadah untuk berjuang menegakkan kesejahteraan masyarakat. 

"Partai Perindo ini adalah cinta yang tertunda yang akhirnya kesampaian," ujarnya. 

Dia menuturkan Partai Perindo sebagai partai yang peduli dan berpihak kepada masyarakat, serta turut andil dalam memperjuangkan hak-hak masyarakat dari semua sisi.  
Dalam posisinya kali ini, Herbud akan mendukung penuh kebijakan Partai Perindo bersama pemerintah, termasuk mendukung keberhasilan pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Maruf Amin.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
5 hari lalu

Sekjen Perindo Hadiri Peresmian Sekber GKSR Partai Non-Parlemen: Upaya Konsolidasi Lebih Intens

Nasional
5 hari lalu

Sekjen Perindo Hadiri Peresmian Kantor DPP Hanura, Harap Sinergi Politik Terus Terjaga

Nasional
8 hari lalu

GKSR Miliki Sekber, Partai Perindo: Tempat Konsolidasi Partai Nonparlemen Jadi Satu Kekuatan

Megapolitan
14 hari lalu

Pemprov DKI Serahkan 6.050 Ijazah Tertahan di 2025, Dina Masyusin Dorong Program Pemutihan Diperluas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal