Peringatan Hari Buruh, Hary Tanoe : Maju Terus Pekerja Indonesia

Riezky Maulana
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo mengucapkan selamat Hari Buruh (Foto : Perindo)

JAKARTA, iNews.id – Setiap tanggal 1 Mei diperingati sebagai Hari Buruh di seluruh dunia. Peringatan ini sebagai sarana menyampaikan tuntutan pekerja demi kesejahteraan para buruh. 

Di Indonesia, Hari Buruh dijadikan hari libur nasional. Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo mengucapkan selamat Hari Buruh yang jatuh pada hari ini.
 
“Selamat memeringati Hari Buruh 1 Mei 2022,” ujar Hary pada laman Instagram miliknya, Minggu (01/05/2022). 

“Maju terus pekerja Indonesia; terampil, produktif, berkualitas, kompetitif, dan sejahtera. Mari berjuang bersama Partai Perindo untuk Indonesia Sejahtera,” kata Hary lagi.
  
Sejarah kemunculan hari buruh dimulai dari tanggal 1 Mei 1886 silam, di mana pekerja/buruh melakukan demonstrasi besar-besaran untuk menuntut diberlakukannya 8 jam kerja setiap hari, serta upah yang layak. 

Dengan perjuangan yang gigih, akhirnya tuntutan itu dikabulkan. Untuk mengingat momentum bersejarah tersebut, kongres sosialis dunia menetapkan tanggal 1 Mei sebagai Hari Buruh Internasional.

Di Indonesia telah menetapkan 1 Mei sebagai hari libur nasional, melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 24 Tahun 2013.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Angela Tanoesoedibjo Bangkitkan Semangat Kader Partai Perindo lewat Pesan Inspiratif Presiden Prabowo

Nasional
3 hari lalu

Presiden PKS Almuzzammil Yusuf hingga Pasha Hadiri Penutupan Rakernas Partai Perindo

Nasional
4 hari lalu

Hary Tanoesoedibjo Hadiri Penutupan Rakernas Partai Perindo

Nasional
5 hari lalu

Hary Tanoesoedibjo Ingatkan Pentingnya Ekonomi Masyarakat Naik Kelas: Negara Makin Cepat Maju

Nasional
5 hari lalu

Hary Tanoesoedibjo Tekankan Rakernas Perindo Ajang Konsolidasi Hasilkan Resolusi Penting

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal