Polisi Periksa Kivlan Zen sebagai Saksi untuk Habil Marati

Wildan Catra Mulia
Mayjen TNI (Purn) Kivlan Zen (dua dari kiri). (Foto: iNews.id/Felldy Utama)

JAKARTA, iNews.id – Mayor Jenderal TNI (Purn) Kivlan Zen diperiksa penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Jumat (14/6/2019). Namun, dalam pemeriksaan tersebut, dia diperiksa sebagai saksi untuk tersangka rencana pembunuhan empat tokoh nasional, Habil Marati.

“Informasi sore ini dilakukan pemeriksaan terhadap Kivlan Zen untuk dijadikan sebagai saksi terhadap tersangka HM,” ucap Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono, saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (14/6/2019).

Akan tetapi, kedatangan Kivlan tak terpantau awak media yang telah menunggu di Polda Metro Jaya. Argo hanya menyebutkan bahwa Kivlan telah berada di ruangan penyidik dan tengah diperiksa. “Ya sedang diperiksa,” katanya.

Polisi menetapkan politikus senior PPP, Habil Marati, sebagai tersangka pemberi dana untuk membeli sejumlah senjata api yang akan digunakan untuk mengeksekusi empat pejabat negara dan satu bos lembaga survei dalam kerusuhan 22 Mei lalu di Jakarta.

Wadir Krimum Polda Metro Jaya, AKBP Ade Ary menyebutkan, Habil berperan sebagai pemberi dana sebesar Rp150 juta kepada Kivlan untuk keperluan pembelian senjata api.

“Tersangka HM (Habil) ini berperan memberikan uang. Jadi uang yang diterima tersangka KZ (Kivlan Zen) berasal dari HM. Maksud tujuan untuk pembelian senjata api. Juga memberikan uang Rp 60 juta rupiah langsung kepada tersangka berinisial HK, untuk biaya operasional dan juga pembelian senjata api,” kata Ade Ary di kantor Kemenko Polhukam, Jakarta Pusat, Selasa (11/6/2019) lalu.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Seleb
14 jam lalu

Erika Carlina dan DJ Panda ke Polda Metro, Sepakat Damai?

Nasional
17 jam lalu

Polisi Bongkar Penipuan Berkedok Trading Kripto, Nilai Kerugian Tembus Rp3 Miliar

Nasional
18 jam lalu

Artis Onadio Leonardo Diperiksa usai Ditangkap terkait Penyalahgunaan Narkoba

Nasional
19 jam lalu

Artis Onadio Leonardo Ditangkap terkait Penyalahgunaan Narkoba, Ini Kata Polisi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal