Prabowo Biayai Retreat Kabinet Merah Putih di Akmil Magelang Pakai Uang Pribadi

Raka Dwi Novianto
Retreat Kabinet Merah Putih di Akmil Magelang dibiayai dari uang pribadi Presiden Prabowo Subianto. (Foto: BPMI Setpres)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto merogoh kocek pribadi untuk membiayai Retreat Kabinet Merah Putih di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah. Retreat berlangsung pada 25-27 Oktober 2024.

"Ya betul, Pak Prabowo yang membiayainya sendiri," kata Menteri Perlindungan Pekerja Migran Indonesia/Kepala BP2MI, Abdul Kadir Karding, Senin (28/10/2024).

Diketahui, retreat diikuti menteri, wakil menteri, kepala badan hingga penasihat, utusan dan staf khusus presiden.

Para jajaran kabinet diminta untuk bangun pagi dan mengikuti olahraga pada hari pertama retreat. Usai olahraga, jajaran kabinet melakukan latihan baris-berbaris.

Setelahnya, mereka kabinet mendapatkan arahan dari Presiden Prabowo. Beberapa menteri kabinet juga memberikan materi pada Retreat tersebut.

Sore harinya, mereka mengikuti upacara parade senja dan penurunan bendera di Akmil. Upacara berlangsung khidmat meski diguyur hujan.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
27 menit lalu

Gelar Perkara Tudingan Ijazah Palsu Jokowi, Kompolnas Turun Tangan

Nasional
1 jam lalu

KPK Geledah Rumah Dinas Gubernur Riau Abdul Wahid, Apa yang Disita?

Nasional
2 jam lalu

DPR Temui Massa Buruh KASBI, Sepakat Bikin UU Ketenagakerjaan Baru

Nasional
3 jam lalu

87 Kontainer Langgar Ekspor Turunan CPO, Kapolri: Kerugian Rp2,8 Triliun

Nasional
3 jam lalu

Kasus Pencucian Uang, KPK Panggil Anak SYL hingga Penyanyi Nayunda Nabila

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal