Prabowo Koreksi Desain IKN, Minta Penambahan Embung

Binti Mufarida
Presiden Prabowo Subianto koreksi desain IKN Nusantara. (Foto: iNews.id/Puti Aini)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi mengungkapkan bahwa Presiden Prabowo Subianto mengkoreksi desain dan fungsi pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN). Prabowo meminta untuk ada penambahan embung sebagai bagian dari perencanaan kawasan.

"Desain itu kan dalam artian luas juga ya. Termasuk fungsi itu kan misalnya sebuah kawasannya ini perlu diperhatikan desainnya dan fungsinya, contoh misalnya penambahan embung-embung," ujar Prasetyo kepada awak media di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (15/1/2026).

Prasetyo menjelaskan perhatian Prabowo didorong oleh kondisi iklim di wilayah IKN yang cenderung panas, serta potensi kebakaran hutan dan lahan (karhutla), mengingat kawasan tersebut berada di wilayah pulau dengan tutupan hutan yang luas.

Oleh karena itu, kata Prasetyo, Prabowo menekankan agar desain pembangunan benar-benar memperhitungkan langkah antisipatif terhadap berbagai risiko lingkungan.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
5 jam lalu

Prabowo Terbang ke Inggris Pekan Depan, Ajak Kampus Top Dunia Masuk RI

Nasional
5 jam lalu

Prabowo Ingin 80 Persen Alokasi Beasiswa LPDP untuk Bidang STEM

Nasional
7 jam lalu

Prabowo Tambah Dana Riset Jadi Rp12 Triliun per Tahun, Fokus Swasembada Pangan-Energi

Nasional
9 jam lalu

Prabowo Mau Bentuk BUMN Tekstil, Danantara Siapkan Modal Rp100 Triliun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal