Prabowo-SBY Bertemu 24 Juli 2018, Ini 3 Poin yang Dibahas

Felldy Aslya Utama
Ketua Umum DPP Partai Demokrat SBY bertemu dengan Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto di kediaman SBY, Cikeas, Bogor, Jawa Barat, beberapa waktu lalu. (Foto: Sindonews/Dok).

JAKARTA, iNews.id – Pertemuan politik antara Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akhirnya dijadwalkan ulang. Menurut rencana, dua elite partai itu akan bertemu pada 24 Juli mendatang.

Ketua DPP Partai Gerindra Ahmad Riza Patria mengungkapkan, Gerindra telah berkomunikasi dengan Partai Demokrat dan menjadwalkan ulang pertemuan dua pemimpin partai mereka. Dari situ disepakati tanggal pertemuan.

"Memang sudah disampaikan, direncanakan tanggal 24 (Juli). Mudah-mudahan tidak berubah," kata Riza di Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat, (20/7/2018).

Riza pun menyampaikan apa saja yang menjadi fokus dalam pertemuan antar dua pimpinan partai politik tersebut. Ada tiga poin utama pembahasan. Pertama, membahas kondisi bangsa pada hari-hari ini dan ke depannya. Kedua, seputar koalisi untuk Pilpres 2019 dan ketiga, sosok cawapres.

"Kita juga ingin mendengar gagasan, masukan dari partai Demokrat tentang bangsa ke depan, tentang format koalisi ke depan, bahkan nilai tambah dari Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)," ujarnya.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
41 menit lalu

Jadi Kepala BRIN, Arif Satria bakal Kawal Riset Program Prioritas Prabowo

Nasional
2 jam lalu

Ortu Predator Seks Reynhard Sinaga Minta Prabowo Pulangkan Anaknya ke Tanah Air

Nasional
2 jam lalu

Prabowo Hanya Sehari di Australia, bakal Bertemu PM Albanese

Nasional
2 jam lalu

Prabowo Rapat Mendadak di Halim Sebelum Terbang ke Australia, Ada Apa?

Nasional
4 jam lalu

Prabowo Segera Umumkan Dewan Kesejahteraan Buruh hingga Satgas PHK

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal