Prabowo Tegaskan Indonesia Bisa Atasi Musibah di Sumatra, Bukti Kekuatan Bangsa

Binti Mufarida
Presiden Prabowo Subianto. (Foto: Isra Triansyah)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto menegaskan bahwa bangsa Indonesia adalah negara yang besar dan kuat, serta memiliki kemampuan untuk mengatasi musibah dan cobaan termasuk bencana alam yang kini melanda Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat. Hal ini disampaikan Kepala Negara pada peringatan HUT ke-61 Partai Golkar di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (5/12/2025). 

Prabowo mengakui, musibah yang terjadi di ketiga provinsi tersebut menimbulkan penderitaan, kesulitan, dan tantangan bagi rakyat. Namun, dia menekankan bahwa di tengah cobaan ini, kekuatan dan keutuhan bangsa terbukti.

“Kita mengalami cobaan-cobaan, kita mengalami badai, kita mengalami bencana, tapi bangsa kita kuat, utuh, dan bangsa kita mampu mengatasi semua cobaan yang kita hadapi,” ucap Prabowo.

Kepala Negara turut menyoroti efektivitas reaksi pemerintah dalam menangani bencana di mana saat ini, alat-alat negara segera hadir di lokasi musibah.

“Kita buktikan, rakyat melihat reaksi pemerintah cepat, reaksi pemerintah mengatasi masalah, kita sudah buktikan. Sekarang rakyat melihat ada musibah di bagian dari wilayah tanah air kita, tapi alat-alat negara segera hadir,” tuturnya.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
5 jam lalu

Prabowo Ajak Universitas Inggris Bangun 10 Kampus Standar Dunia di RI

Nasional
6 jam lalu

Prabowo Bertemu PM Inggris Keir Starmer, Perkuat Kerja Sama Strategis Maritim hingga Pendidikan

Nasional
16 jam lalu

Izin 28 Perusahaan Penyebab Bencana Sumatra Dicabut, Ini Daftarnya

Nasional
24 jam lalu

Dubes Inggris: Presiden Prabowo Menganggap London Rumah Kedua

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal