Presiden Jokowi Pasang Target ke Atlet SEA Games di Kamboja: Peringkat 1 atau 2

Raka Dwi Novianto
Presiden Joko Widodo menetapkan target tinggi untuk ajang SEA Games ke-32 di Kamboja (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo menetapkan target tinggi untuk ajang SEA Games ke-32 di Kamboja. Atlet diminta menjadi juara umum peringkat satu atau dua.

Presiden Jokowi menyampaikan pesan itu saat melepas para atlet di Istana Kepresidenan, Selasa (2/5/2023). Awalnya, Presiden menyinggung perolehan Indonesia pada SEA Games 2021 di Vietnam.

Indonesia saat itu memperoleh 69 emas dan menjadi peringkat tiga. Tahun ini, target dinaiikan.

"Sekarang mestinya lebih dari itu, saya minta emasnya lebih dari 69 dan peringkatnya di atas 3. Pilihannya hanya dua, peringkat 1 atau peringkat 2," kata Presiden Jokowi.

Presiden menyebut target itu tidak mudah. Namun, dia meyakini 599 atlet Indonesia akan bekerja keras untuk meraih hasil terbaik.

"Ini bukan target yang gampang, tapi saya melihat atlet yang hadir di sini telah memiliki bekal yang sangat cukup untuk berlaga di Kamboja," ujarnya.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

2 Tersangka Kasus Tuduhan Ijazah Palsu Temui Jokowi di Solo, Ada Apa?

All Sport
2 hari lalu

Martina Ayu Pratiwi Borong 7 Medali SEA Games 2025, Bonus Rp3,4 Miliar Jadi Sorotan

All Sport
2 hari lalu

Prabowo Tegaskan Bonus SEA Games Bukan Upah, Atlet Diminta Lakukan Hal Ini

All Sport
2 hari lalu

Lifter Rizky Juniansyah Pecahkan Rekor Dunia, Prabowo Beri Penghormatan Khusus di Istana

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal