Profil KSAL Muhammad Ali, Minta Tunggakan Triliunan TNI ke Pertamina Diputihkan

Reynaldi Hermawan
Zulhilmi Yahya
Profil Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Muhammad Ali (Foto: Situs Resmi TNI AL)

JAKARTA, iNews.id - Profil Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Muhammad Ali menarik diulas. Pernyataannya baru-baru ini menjadi sorotan.

Dia meminta tunggakan senilai triliunan rupiah atas pembelian bahan bakar minyak (BBM) TNI Angkatan Laut (AL) ke PT Pertamina diputihkan.

"Kemarin ada tunggakan itu bahan bakar Rp2,25 triliun, dan saat ini kita sudah dikenakan harus membayar utang lagi Rp3,2 triliun. Itu sebenarnya tunggakan. Sebenarnya ini bisa ditiadakan untuk masalah bahan bakar, diputihkan," kata Ali dalam rapat dengan Komisi I DPR RI di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (28/4/2025).

Ali juga mengusulkan agar harga BBM yang dibeli Pertamina tidak lagi menggunakan harga industri, tetapi dialihkan menjadi subsidi. Tak hanya itu, dia juga menyarankan agar BBM diatur terpusat oleh Kementerian Pertahanan (Kemenhan).

"Nanti mungkin diatur oleh Kemenhan untuk masalah-masalah bahan bakar, terpusat di Kemenhan," ujarnya.

Ali mulai menjabat sebagai KSAL Desember 2022. Dia menggantikan Yudo Margono yang ditunjuk menjadi Panglima TNI.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Nasional
6 hari lalu

Momen Pasukan Perdamaian TNI di Lebanon Tetap Rayakan Natal meski Jauh dari Keluarga

Nasional
1 bulan lalu

Korps Marinir Dikerahkan untuk Evakuasi Warga yang Terjebak di Atap Rumah Imbas Banjir Sumatera

Nasional
1 bulan lalu

Bantu Korban Bencana, TNI AL Kerahkan 5 KRI ke Sumatera

Nasional
1 bulan lalu

Penerjun Payung Mendarat Tak Mulus saat HUT Marinir, Kadispenal: Tidak Luka Serius

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal